Mohon tunggu...
Greg Satria
Greg Satria Mohon Tunggu... Wiraswasta - FOOTBALL ENTHUSIAST

Learn Anything, Expect Nothing

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Jelang Celta Vigo vs Real Sociedad: Brais Mendez Akan Kembali Teror Mantan Klubnya

23 Januari 2024   16:37 Diperbarui: 23 Januari 2024   16:38 301
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para pemain Sociedad kerumuni Brais Mendez usai cetak gol ke gawaang Celta Vigo. www.laliga.com/

Sementara itu Real Sociedad lolos ke 8 besar usai kalahkan finalis tahun lalu, Osasuna dengan skor 2-0 di El Sadar. Kartu merah Alejandro Catena menjadi jalan keluar kebuntuan pasukan Imanol Alguacil membobol gawang tuan rumah. Gol mereka dicetak oleh penalti Mikel Oyarzabal dan Mikel Merino.

Celta masih belum bisa memainkan rekrutan baru dari Newcastle, Javi Manquilo, yang dikonfirmasi Benitez belum mencapai level fitness yang diinginkan. Jonathan Bamba juga masih bertugas untuk negaranya di AFCON 2023, melengkapi absensi pemain cedera yakni Joseph Aidoo dan Franco Cervi. 

Imanol Alguacil sudah bisa memainkan "pemain bermasalah" Umar Sadiq yang dilaporkan cedera oleh Timnas Nigeria. Namun sepertinya tidak ada kata protes juga dari negara pemain yang bersangkutan. 

Alvaro Odriozola, Martin Zubimendi, Martin Merquelanz, Ander Barrenetxea dan Carlos Fernandez masih belum bisa diturunkan, ditambah dengan cedera ACL Aihen Munoz di laga lawan Celta minggu kemarin. Pilihan juga semakin sedikit bagi Alguacil, karena Take Kubo dan Hamed Traore masih berlaga di ajang piala kontinental.

Laga Celta Vigo melawan Real Sociedad akan kick off di Estadio Balaidos, Rabu (24/1) dini hari jam 03.30 WIB.

Perkiraan Formasi :


Celta Vigo (4-4-2) : Guaita; Mingueza, Starfelt, Dominguez, Ristic; Perez, Dotor, Tapia, De la Torre; Douvikas, Strand Larsen
Pelatih : Rafael Benitez

Middlesbrough (4-3-3) : Remiro; Elustondo, Zubeldia, Le Normand, Tierney; Turrientes, Merino, Mendez; Zakharyan, Oyarzabal, Silva
Pelatih : Imanol Alguacil

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun