Mohon tunggu...
M. Gilang Riyadi
M. Gilang Riyadi Mohon Tunggu... Penulis - Author

Movie review and fiction specialist | '95 | contact: gilangriy@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

7 Film Rekomendasi untuk Libur Lebaran Tahun Ini

15 Juni 2018   22:08 Diperbarui: 16 Juni 2018   16:11 3768
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Selain bertemakan komedi, akan ada juga adegan aksi seperti ledakan, kejar-kejaran dan baku tembak. Maka, untuk Anda yang tahun lalu sudah menonton film sebelumnya, maka tahun ini pun tidak ada salahnya menyaksikan kembali aksi Raka di film Insyallah Sah 2.

5. Dimsum Martabak

Penyanyi dangdut Ayu Tingting akhirnya mencoba melebarkan sayapnya ke dunia seni peran. Melalui film Dimsum Martabak, ia memerankan tokoh Mona yang bekerja di restoran Chinese dengan menu andalannya, dimsum.

Karena satu hal, ia terpaksa dikeluarkan dari pekerjaannya dan bertemu dengan Soga (Boy William) yang memiliki bisnis martabak. Mona pun ikut membantu Soga dalam menjalankan bisnsinya tersebut, namun selalu ada ketidakcocokan di antara mereka berdua.

Lambat laun, ada perasaan lain yang dimiliki oleh Soga dan Mona. Namun masih ada rintangan yang harus mereka hadapi untuk menjalani hubungan ini. Dilihat dari trailernya yang berdurasi 2 menit lebih, film Dimsum Martabak menyajikan tema drama romantis yang juga dtambah dengan unsur komedi. Jadi, bagaimana? Tertarik untuk menontonnya?

6. Jailangkung 2


Menjadi film horor laris di tahun 2017 setelah Pengabdi Setan dan Danur, film Jailangkung akhirnya membuat sekuel dengan judul Jailangkung 2. Masih dengan pemain lama seperti Jefri Nichol (Rama) dan Amanda Rawless (Bella), film kali ini memfokuskan cerita pada Tasya yang secara tidak sengaja memainkan boneka jailangkung dengan maksud memanggil arwah ibunya yang sudah meninggal. Hal ini kemudian menyebabkan banyak roh jahat yang meneror kehidupan mereka. 

Dari sinilah Rama dan Bella berjuang untuk menghentikan roh jahat tersebut.

Sejujurnya, film pertamanya menurut saya tidak terlalu seram (ini juga nonton di TV). Dan ketika melihat trailer film keduanya pun menurut saya masih standar. Tapi, penilaian orang kan beda-beda ya. Mungkin saja bagi para pembaca ada yang penasaran dengan kelanjutan kisah mereka. Seperti film lokal lainnya, Jailangkung 2 rilis resmi di bioskop pada tanggal 15 Juni 2018.

7. Kuntilanak

Tahun 2006 lalu sebuah film horor berjudul sama sudah rilis duluan dengan tokoh utama Julie Estelle dan Evan Sanders. Film ini menjadi salah satu film horor Indonesia yang sukses karena jalan ceritanya yang mencekam. Bahkan karena kesuksesannya, film Kuntilanak ini sampai dibuat sekuelnya yaitu Kuntilanak 2 (2007) dan Kuntilanak 3 (2008). Namun sejak film terakhirnya rilis, film Kuntilanak tidak pernah lagi ada kelanjutannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun