Mohon tunggu...
Ganjar Sidya
Ganjar Sidya Mohon Tunggu... Mahasiswa - siswa

mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Impresi Singkat Naik Suroboyobus Setelah 3 Tahun Beroperasi

7 Juni 2022   11:00 Diperbarui: 9 Juni 2022   11:54 594
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setidaknya yang perlu diketahui adalah halte tujuan akhir dan halte penghubung menuju tujuan akhir karena mungkin perlu beberapa kali berganti bus way, seperti pengalaman rekan saya ketika dari halte Gunung Anyar timur 1 menuju Unesa perlu satu kali ganti bus.

Halte Gunung Anyar timur 1/Dokumentasi pribadi
Halte Gunung Anyar timur 1/Dokumentasi pribadi

Beberapa menit menunggu di halte, bus pun datang. Kondisi bus pun bisa dikatakan sangat bersih, dan wangi.

Dari pengalaman saya kemarin, antara rute Gunung Anyar-Kenpark bus cenderung generasi awal, sementara untuk rute ITS-UNESA cenderung menggunakan bus baru yang dilayani Trans Semanggi Suroboyo.

Seperti angkutan umum pada umumnya, ada imbauan untuk memprioritaskan kursi bagi ibu hamil, ibu dengan anak kecil, orang tua serta difabel.

Terdapat juga kursi khusus wanita yang terletak pada bagian depan untuk menghindari hal yang tak diinginkan. DI sana juga terdapat petugas yang menegur penumpang yang tidak mengindahkan peraturan.


Saat pertama kali masuk ke kabin, saya mencoba duduk di kursi yang dilapisi busa dan kulit yang terasa nyaman.

Himbauan Peraturan Suroboyobus/Dokumentasi pribadi
Himbauan Peraturan Suroboyobus/Dokumentasi pribadi

Bangku Suroboyobus/Dokumentasi pribadi
Bangku Suroboyobus/Dokumentasi pribadi

Kepadatan penumpang bus pun bervariasi tergantung hari, pada weekdays kondisi bus cukup lengang, pada weekend kondisi bus ada yang ramai.

Untuk jenis armada, bisa dapat armada baru bermesin Scania K250UB atau armada awal yang bermesin Mercedes-Benz O500U 1726. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun