Mohon tunggu...
Firman Arifin
Firman Arifin Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

AYe, Aplikasi Evaluasi Amal Harian Tersedia di Playstore

20 Juni 2015   08:38 Diperbarui: 23 Juni 2015   21:43 281
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saat aplikasi AYe sudah dilaunching tanggal 21 Mei 2015, ada yang bertanya kenapa dicari di playstore tidak ketemu? Saya sudah bisa download, tapi kok tidak bisa instalasi ya? Dan ada juga yang senada dengan kedua pertanyaan tadi. Beberapa pertanyaan itulah yang menguatkan kami untuk mengupload aplikasi kami di playstore.

Mulai tanggal 19 Juni 2015, alhamdulillah aplikasi mutaba'ah yaumiyah atau AYe sdh bisa di download di play store dan tetap free. Keywordnya mutaba'ah yaumiyah. Atau klik ini langsung:

https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wAYeKita

Mutaba'ah Amal Yaumiyah adalah kegiatan evaluasi amal sehari-hari kita baik wajib maupun sunnah. Mutaba'ah menjadi muhasabah atau renungan untuk memperhatikan kualitas iman kita. Agar terbantu dalam aktifitas Amal Yaumiyah (AY) kami membuat program aplikasi. Aplikasi ini bernama Pro AYe. Aplikasi ini sebagai sarana memonitor, mengevaluasi dan menyemangati dalam amal ibadah harian,pekanan dan bulanan kita.

Sehari dipublikasi, alhamdulillah respon dari user sangat baik. berikut salah satu respon yang mendownload dan memanfaatkan AYe.

 

Beberapa fitur di aplikasi AYe ini:

  1. Nama grup dan anggotanya bisa ditentukan sendiri.
  2. Jenis amal hariannya bisa ditentukan sendiri.
  3. Target capaian amalnya berapa dan frekuensi amalnya, semisal harian, pekanan dan bulanan.
  4. Update status amalnya bisa masing-masing user, namun jika user ada yang tidak bisa akses aplikasi bisa diwakillan ke admin grup. Admin grup adalah user yang mendaftar untuk grupnya.
  5. Admin grup bisa menjadikan anggota menjadi admin grup pula.
  6. Laporan amal harian bisa dilihat dalam bentuk text dan grafik. laporan juga bisa rekap pekanan dan bulanan.
  7. Anggota bisa dari mana saja asal terkoneksi dengan internet.
  8. Masing-masing anggota bisa saling menyemangati jika ada anggota yang belum memenuhi target.
  9. Versi web AYe.petabisa.com bisa download data AYe yang masuk dalam bentuk xls.

 

Momentum Ramadhan sangat pass untuk diaplikasikan. Kebiasan baik di ramadhan inipun semoga juga berlanjut untuk bulan lainnya, karena aplikasi ini insyaAllah tetap eksis meskipun diluar bulan ramadhan. Mohon doa dan restu serta sarannya para user. Terima kasih  dan Semoga bermanfaat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun