Mohon tunggu...
Firda Sardilah
Firda Sardilah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar

Mahasiswi USNI Jurnalistik Baru 180900037

Selanjutnya

Tutup

Segar

Kebiasaan yang Bikin Puasa Kalian Tidak Sehat Maupun Aman untuk Kalian

20 April 2021   05:54 Diperbarui: 20 April 2021   06:19 1189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ramdhan 1442 H telah tiba dan gak sedikit dari kita akan merasa haus, lemes, lelah selama siang hari pas puasa. Wajar gak sih? Tentu saja wajar karena tubuh tidak mendapatkan asupan air dan nutrisi selama siang hari. Karena hal yang wajar, seharusnya tidak menjadi masalah kan? Yang menjadi masalah adalah cara kita mengatasi respons tersebut. Gak sedikit yg memilih rebahan atau tidur seharian untuk nge-cheat waktu biar cepet-cepet maghrib. Padahal, cara tersebut justru bikin badanmu makin gak enak dan mudah meriang. "Terus gimana?" Jaga tubuhmu tetap terhidrasi selama puasa. Semua itu gabisa dilakuin asal-asalan loh ya karena ada tekniknya. Berhubung kita tidak bisa minum pas siang, berarti siasati minum di antara berbuka dan sahur!

1. Pilihlah jenis makanan yg mengandung banyak air, seperti buah-buahan. So, rumus pertama "SELALU SEDIA BUAH2AN" saat sahur Prinsipnya, selama kebutuhan cairanmu per hari terpenuhi, kamu ga akan mudah haus selama puasa. Gimana caranya? Caranya, kamu harus tau dulu kebutuhan cairan per harimu berapa? Bisa kamu cek pada tabel dari kemenkes di bawah nih. Setelah tau, bagi rata deh ke 8 gelas utk memudahkanmu ingat kapan harus minum. Contoh, BB 65 kg, berarti butuh 2,7 liter/hari. 2700 ml dibagi 8 = 337,5 ml.

Nih jadwal minum selama puasa Ramadan:

1 gelas setelah bangun tidur pada saat malam hari

1 gelas sebelum sahur

1 gelas sesudah makan sahur

1 gelas sesudah adzan maghrib

1 gelas sebelum makan berbuka

1 gelas sesudah makan berbuka

1 gelas setelah isya/tarawih

1 gelas satu jam sebelum tidur

gramho.com
gramho.com
2. Kamu juga harus menghindari makanan asin-asin selama sahur. Terlalu banyak garam pada tubuh bisa bikin kamu dehidrasi yang akibatnya bikin cepet haus. Terus mokel deh wkwk Garam tuh anaknya gak mau jauh-jauh dari air. Mereka berdua terikat. Emang sejoli yang akur banget mereka tuh. Akibatnya, pengeluaran garam akan dibarengi oleh pengeluaran air sehingga kamu akan sering buang air kecil. Penurunan jumlah cairan intravaskular dapat menurunkan tekanan darah. If that's the case, kamu bakal cenderung mudah dehidrasi dan pusing.

food.detik.com
food.detik.com
3.  Makanlah makanan yang mengandung karbohidrat kompleks. Makan nasi banyak-banyak dengan asumsi agar tidak mudah lapar = kesalahan yang lumrah Carilah sumber makanan yang mengandung karbohidrat kompleks utk dikonsumsi saat sahur. "Kenapa harus karbohidrat kompleks sih" Karena karbohidrat kompleks butuh waktu lebih lama untuk dicerna oleh tubuh sehingga dapat memberikan energi maksimal & membuat kita merasa kenyang lebih lama.

halosehat.com
halosehat.com
4. Kebiasaan tidur setelah sahur bisa bikin mual. Kalau punya penyakit lambung, kebiasaan tersebut bisa memicu gejala lebih parah. Apalagi kalau punya GERD. Beuh. Aturannya sih, rebahan/tidur baru boleh 2-4 jam setelah makan sahur. Karena lambung baru kosong ya setelah 2-4 jam. Selalu sedia antasida utk dikonsumsi 30 menit sebelum makan. Rebahan setelah makan emang ga baik. Bukan berarti melarang tidur sama sekali. Kamu bisa tidur tanpa rebahan, dengan posisi duduk atau setengah duduk. Pada orang dengan penyakit lambung, anjuran ini perlu diperhatikan

dream.co.id
dream.co.id
5. Jangan lupa juga untuk masukin vitamin D ke dalam menu sahur + buka. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa penderita COVID-19 dengan gejala berat kebanyakan mereka yang kurang vitamin D-nya. Kadar Vit D bs didapat melalui berjemur, makan ikan laut, jamur, telur, dll

kompas.com
kompas.com
Semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian guys, tetap staysafe semuanya dan jangan lupa aturan 3M untuk mencegah dan menekan penularan virus Covid-19. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun