Mohon tunggu...
Fifin Nurdiyana
Fifin Nurdiyana Mohon Tunggu... Administrasi - PNS

PNS, Social Worker, Blogger and also a Mom

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Karena Zakat Tak Hanya Fitrah

20 Oktober 2019   09:29 Diperbarui: 20 Oktober 2019   09:54 68
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi (sumber: zakat.or.id)

Menurut data BPS, komposisi garis kemiskinan makanan di Indonesia berada pada angka 73,66 % dan garis kemiskinan bukan makanan 26, 34% (per Maret 2019). Dari data tersebut kita bisa menelaah bahwa prosentase penduduk Indonesia yang mengalami kesulitan makan masih cukup tinggi.

Nah, disinilah peran zakat bagi program pengentasan kemiskinan. Dana zakat yang terkumpul dan terkelola dengan baik akan mampu membantu menjawab persoalan tersebut. Bukan hanya sekadar memberi bantuan makanan, tapi juga mampu mengupayakan pemberdayaan secara menyeluruh di segala bidang kehidupan. 

Sekali lagi, kemiskinan merupakan ikatan rantai yang saling menghubungkan satu bidang dengan bidang lainnya. Jadi, untuk dapat memutus rantai tersebut harus dilakukan pendekatan pemberdayaan di segala bidang.

Dana zakat untuk pemberdayaan di bidang pendidikan

Telah banyak diketahui, pendidikan merupakan salah satu mata rantai pemutus kemiskinan di Indonesia. Melalui upaya pemberdayaan di bidang pendidikan dengan pemanfaatan dana zakat diharapkan dapat membantu pemerintah dalam mewujudkan masyarakat yang melek pendidikan secara menyeluruh.

Saat ini pengelolaan dana zakat sudah menyentuh ke banyak bidang kehidupan. pada bidang pendidikan, dana zakat sudah mampu memberikan sumbangsih melalui program-program beasiswa, orangtua asuh, pembangunan fasilitas pendidikan, pelatihan-pelatihan tenaga pendidik, dll sesuai dengan ketentuan yang telah ada dan tidak menyalahi fungsi dan manfaat zakat itu sendiri. 

Artinya, penerima zakat tersebut memang benar-benar sesuai dengan ketentuan Alqur'an, misalnya para fakir miskin dan fii sabilillah dalam artian yang luas.

manfaat zakat untuk pendidikan (sumber:republika.co.id)
manfaat zakat untuk pendidikan (sumber:republika.co.id)

Memperbaiki Taraf Hidup Umat melalui Zakat

Secara sosial ekonomi, masih banyak masyarakat Indonesia (bahkan dunia) yang harus ditopang karena ketidakberdayaan mereka dalam memenuhi kebutuhan hidupnya secara layak. 

Mereka membutuhkan dukungan dan bantuan dari kita yang mampu. Uluran tangan kita melalui zakat akan menjadi modal bagi mereka untuk dapat hidup lebih baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun