Mohon tunggu...
Fery. W
Fery. W Mohon Tunggu... Administrasi - Berharap memberi manfaat
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Penikmat Aksara, Musik dan Tontonan. Politik, Ekonomi dan Budaya Emailnya Ferywidiamoko24@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kiprah Wakil Asia di Piala Dunia Wanita FIFA 2019

15 Juni 2019   15:34 Diperbarui: 15 Juni 2019   15:36 47
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Wikipedia.org

Piala Dunia Sepakbola Wanita edisi ke-8 saat ini sedang berlangsung di Perancis. Turnamen sepakbola wanita terbesar antar negara anggota FIFA ini diikuti oleh 24 negara yang berhasil lolos dari babak kualifikasi untuk mewakili 6 konfederasi di seluruh dunia. Eropa  (UEFA)seperti halnya kejuaraan dunia sepakbola pria memiliki jatah terbanyak dengan 8 negara yang edisi ke 8 tahun 2019 ini diwakili oleh Belanda, Inggris, Jerman, Italia, Norwegia, Spanyol, Skotlandia dan tuan rumah Perancis.

Konfederasi Asia (AFC) Diwakili 5 tim, Jepang, Australia, Korea Selatan, China dan tetangga kita Thailand. Afrika (CAF) di wakili 3 tim Afrika Selatan, Kamerun, dan Nigeria. Amerika Selatan (CONMEBOL) diwakili 3 tim, Brasil, Argentina, dan Chili. Amerika Tengah dan Utara (CONCACAF) Diwakili 3 tim Amerika Serikat, Jamaika, dan Kanada, dan terakhir zona Osenia (OFC) 1 tim yakni Selandia Baru.

Ke 24 tim yang lolos ke Piala Dunia Wanita FIFA 2019 di Perancis ini dibagi menjadi 6 Grup, setiap grup terdiri dari 4 tim. Juara dan runner-up  ditiap grup dipastikan lolos ke fase 16 besar dengan sistem knock-out, ditambah 4 tim peringkat 3 terbaik.

Turnamen ini dimulai tanggal 7 Juni 2019, dengan mempertandingkan tuan rumah Perancis vs Korea Selatan, yang berkesudahan 4-0 bagi tuan rumah Perancis. 

Saat ini turnamen sedang memasuki pertandingan - pertandingan akhir di fase grup. Sejauh ini sudah ada beberapa tim yang sudah memastikan lolos ke babak 16 besar yaitu Perancis, Jerman, Italia, Inggris, Jepang.

Terjadi beberapa kejutan di pertandingan fase grup ini favorit juara, Brasil harus bertekuk lutut 3-2  kepada Australia. Australia yang merupakan wakil Asia berpeluang besar untuk lolos ke fase berikutnya sebagai 4 besar peringkat tiga terbaik. Jepang wakil asia yang lain berhasil menaklukan Skotlandia 2-1 setelah di pertandingan sebelumnya berhasil menahan imbang Argentina 0-0 dan memastikan tempat di 16 besar bersama Inggris di grup D.

Korea Selatan yang berada di grup  A  bersama Perancis, Nigeria dan Norwegia dipastikan tersingkir setelah mengalami 2 kali kekalahan, 0-4 lawan Perancis dan 0-2 vs Nigeria walaupun masih menyisakan satu pertandingan lagi lawan Norwegia tapi hasil apapun sudah dipastikan tersingkir.

Wakil Asia lain, tetangga kita di kawasan Asean, Thailand mengalami nasib naas setelah dicukur habis oleh salah satu favorit juara Amerika Serikat 13 gol tanpa balas. Namun demikian peluang Thailand untuk lolos masih terbuka lebar apabila mampu memenangi  2 pertandingan sisa di F melawan Swedia dan Chili.

Wakil Asia terakhir China berada di grup B bersama Jerman, Spanyol dan Afrika Selatan. Peluang China masih terbuka lebar untuk lolos ke babak berikutnya paling tidak  sebagai 4 tim terbaik urutan 3. Raihan 3 poin China dalam 2 pertandingan diraih setelah mengalahkan wakil afrika, Afsel dengan skor 1-0 dan kalah dari Jerman dengan skor yang sama.  Pertandingan terakhir lawan Spanyol menjadi penentuan bagi tim asal Asia Timur ini.

Sayang pertandingan-pertandingan yang tersaji dalam piala dunia wanita 2019 ini tidak mendapat porsi pemberitaan yang cukup  di tanah air, boro-boro siaran langsung. Padahal pertandingannya cukup menarik dan seru tidak kalah dengan piala dunia pria.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun