Mohon tunggu...
Fatkhur Rozi
Fatkhur Rozi Mohon Tunggu... Dosen - Dosen Pendidikan Jasmani dan Olahraga di IAIN Salatiga dan Majelis Sabuk Hitam (MSH) INKAI DAN II, Anggota Pengurus Pusat Studi Gender dan Anak IAIN Salatiga

just play, have fun, enjoy the game, and get the goal Kebenaran jika hanya didiamkan tidak disuarakan dan diamalkan akan menjadi sebuah keniscayaan belaka. Belajar tidak hanya memahami, belajar perlu diamalkan. kita menjadi bisa karna terbiasa, terbiasa butuh pembiasaan, pembiasaan butuh latihan. Saat ini saya sedang latihan menulis....". Belajar, berkarya, bermanfaat.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Buntut dari Virus Corona

28 Januari 2020   13:48 Diperbarui: 28 Januari 2020   14:00 94
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

VIRUS CORONA 

Kini dunia tengah digegerkan dengan keberadaan virus corona. Virus yang belum ditemukan vaksinnya ini telah merenggut banyak jiwa. Sebagaimana kita ketahui, virus ini awal mulanya ditemukan di Cina. 

Hingga kini daerah yang menjadi pusat penyebarannya adalah daerah Wuhan. Virus asal kota Wuhan China ini, mirip dengan Server Acute Respiratory Syndrome (SARS) dan kini telah  menewaskan 81 orang di China pada Senin (27/1/2020). 

Meski baru ditemukan pada Desember lalu, virus ini telah menjangkiti lebih dari 2700 orang. Virus tersebut telah menyebar ke beberapa negara (dilaporkan 13 negara), mulai dari Thailand, Singapura, hingga Perancis dan Amerika Serikat (AS). 

Dengan demikian menggambarkan betapa mudahnya virus ini menyebar dan mematikan. Beberapa sendi kehidupan menjadi terhambat karena virus ini. Beberapa kegiatan ekonomi terdampak, bahkan sampai dengan lingkup kegiatan olahraga. Indonesia sendiri memulangkan semua atlet yang tengah menjalati program latihan (TC) di Cina sebagai langkah preventif terhadap virus corona ini.

PBSI BATAL KE CHINA

PBSI batal mengikuti  turnamen yang telah direncanakan akan diikuti di China. Hal ini dikarenakan adanya bahaya virus corona yang tengah mengintai di negara tirai bambu tersebut. Hal ini disampaikan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Susy Susanti kepada Badmintonindonesia.org dalam sesi wawancara di Pelatnas Cipayung, Senin (27/1). 

Turnamen yang sudah pasti batal diikuti tim bulutangkis Indonesia adalah China Masters 2020. PBSI juga berencana membatalkan keikutsertaannya pada ajang Badminton Asia Championships 2020 yang rencananya akan dilangsungkan di Wuhan, Tiongkok pada April mendatang. 

Hal ini dilakukan PBSI sebagai langkah untuk menyelamatkan kondisi kesehatan atlet-atlet Indonesia dari bahaya virus corona. PBSI juga telah mengkonfirmasi kepada induk organisasi bulutangkis China dan BWF agar tidak terjadi salah paham sehingga hubungan baik terus terjaga.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun