Mohon tunggu...
Fatimatus SaDiyah
Fatimatus SaDiyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi semester 5 Universitas Brawijaya

Saya merupakan seorang mahasiswi aktif jurusan manajemen Universitas Brawijaya, yang terhitung saat ini (tahun 2023) sedang menempuh semester 5, saya memiliki minat di bidang copywriting dan kepenulisan. Melalui forum Kompasiana ini saya ingin mendokumentasikan tulsan-tulisan saya kepada banyak orang, dan bisa sharing informasi kepada teman-teman semuanya. Semoga pa yang saya tulis bisa bermanfaat bagi kita semua yaa, salam kenal, and enjoy!

Selanjutnya

Tutup

Foodie

"Sambal Pecel Instan Buk Zum" Sambal Pecel Praktis Tinggal Seduh Cocok Untuk Kaum Mager Masak

3 Desember 2023   14:11 Diperbarui: 3 Desember 2023   14:14 96
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Sumber : Dokumentasi pribadi penulis)

Siapa sih masyarakat Indonesia yang gak kenal sama satu makanan ini??? yupp, pecel!. Pasti sebgian besar dari kalian sudah familiar bukan dengan satu makanan ini kan yaa?

Dikutip dari Wikipedia Indonesia, pecel sendiri merupakan makanan tradisional Indonesia yang berasal dari Yogyakarta, dan sudah ada sejak abad ke-9 Masehi lohh! makanan ini sangat populer di wilayah Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Oleh karena itu, di setiap wilayah ada berbagai macam versi pecel yang berbeda-beda, seperti pecel khas Madiun, pecel khas Tulungagung, pecel khas Yogyakarta, dan masih banyak varian-varian pecel lainya. 

Bahan utama yang digunakan untuk membuat bumbu pecel adalah kacang tanah, dengan beberapa bumbu-bumbu tambahan lainya, seperti cabai, bawang merah, bawang putih, gula merah, garam, asam jawa, dan bahan-bahan lainya.

Pecel memiliki cita rasa yang khas dengan rasa dominan manis dan khas kacang tanah, namun di beberapa tempat, ada juga pecel dengan cita rasa yang pedas.

Untuk penyajian nya sendiri, bumbu pecel dihidangkan dengan nasi hangat, ditambah dengan lalapan sayur dan gorengan, waduh kebayang dong enaknya gimanaa?!?. Biasanya pecel dikonsumsi saat sarapan di pagi hari. 

(sumber : Dokumentasi pribadi penulis)
(sumber : Dokumentasi pribadi penulis)

Di masa sekarang yang semuanya serba praktis ini, banyak produk yang serba instan. Tidak terkecuali dengan bumbu pecel, yang sekarang ini sudah banyak tersedia bumbu sambal pecel instan yang cocok untuk kaum mager masak karena ribet, atau bagi orang-orang yang memang tidak bisa masak.

Nah hadirnya bumbu sambal pecel instan ini tentu sangat bermanfaat. Karena penyajian nya yang mudah, praktis, dan cepat. hanya perlu diberi air panas secukupnya, diaduk, lalu siap untuk dihidangkan.

Salah satu bumbu pecel instan adalah "Sambal Pecel Buk Zum", sambal pecel Buk Zum ini 100% homemade, yang dibuat langsung oleh ibu Zum selaku owner dari bisnis rumahan ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun