Mohon tunggu...
Firda Fatimah
Firda Fatimah Mohon Tunggu... Tutor - Belajar

IG : @fatim_firda

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Inilah 5 Balada Kuliah Online yang Pasti Pernah Kamu Rasakan!

23 September 2020   14:05 Diperbarui: 23 September 2020   14:19 774
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi video konferensi kuliah online - Tirto.id

Udah berapa lama nih kita kuliah online?

Gak kerasa yaa udah berbulan-bulan, bahkan perkuliahan online untuk tahun ajaran baru ini akan dilaksanakan full satu semester karena kondisi pandemi yang sangat tidak memungkinkan jika dilakukan perkuliahan secara tatap muka. Selama setengah semester kemarin aja udah berasa kelabakan, bagaimana dengan satu semester full? Bisa dibayangkan, atau mungkin malah udah terbiasa, hehe

Selama kuliah online, kiranya banyak sekali kejadian-kejadian lucu, mengharukan, bahkan menggelikan yang dialami tidak hanya oleh sebagian kecil mahasiswa. Mungkin untuk kalian yang sedang membaca ini juga pernah atau bahkan sering mengalaminya.

Beberapa kejadian ini saya simpulkan dari pengalaman saya sendiri sebagai mahasiswa dan juga dari beberapa teman yang merasakan hal yang sama dan tidak sedikit pula yang sering curhat, hehe. 

Lalu apa saja sih kejadian-kejadian menggelikan dan mengharukan itu?

a. Dikira Main Hp Terus

Siapa nih yang sering diteriakin ibu gara-gara terlihat main Hp terus. Tak hanya sekali dua kali, ibu tiba-tiba saja teriak, "Hp an Teruus, sana bantu bersih-bersih, masak, cuci piring", dan ucapan lain sejenisnya. Ngaku aja pasti kalian pernah kan diteriakin seperti itu?

Terang saja, memang kuliah online ini memaksa kita untuk sering mengecek Hp ataupun laptop. Semua kegiatan pembelajaran yang dialihkan dengan sistem daring ini mau gak mau kita harus rela disuudzonin ibu tercinta hehe. Tapi makin kesini, orang tua sudah mulai paham kok kalau kita pegang Hp gak sekedar scroll instagram, balesin chat gebetan, nonton youtube, main game, atau kegiatan seru lainnya, hehe..

b. Waktu Kuliah yang Tidak menentu

"Kuliah online ini serasa jadwal kuliah gak berguna, harus stand by kapanpun, hehe", Celetuk salah satu temen saya di grup kelas.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun