Mohon tunggu...
Fajar Yuliana Wismandari
Fajar Yuliana Wismandari Mohon Tunggu... -

~kadang perasaan hati tak sesederhana ucapan kata~

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Konsentrasi Belajar vs Mahasiswa

28 Mei 2013   14:07 Diperbarui: 24 Juni 2015   12:54 1183
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Dewasa ini banyak kita lihat fenomena kurangnya konsentrasi belajar mahasiswa khususnya di kelas. Padahal konsentrasi sangat dibutuhkan dan mempengaruhi hasil belajar yang dicapai. Konsentrasi belajar merupakan suatu kefokusan diri pribadi mahasiswa terhadapmata kuliah ataupun aktivitas belajar serta aktivitas perkuliahan. Dalam aktivitas perkuliahan seharusnya dibutuhkan konsentrasi penuh, untuk mendapatkan hasil yang memuaskan. Dalam artian dengan konsentrasi penuh kita akan mengerti dan memahami mata kuliah yang diajarkan sehingga dalam ujian atau pengerjaan soal-soal akan menghasilkan hasil yang sesuai dengan apa yang diinginkan oleh kita.

Di dalam mewujudkan konsentrasi penuh iru sendiri terdapat beberapa factor seperti adanya minat, perhatian, dan juga motivasi. Dari ketiga faktor itu semuanya saling mempengaruhi karena saling berkesinambungan. Jadi apabila ada salah satu faktor tersebut yang tidak atau belum terpenuhi mungkin untuk memenuhi konsentrasi secara penuh sendiri juga akan terhambat. Dalam artian akan kesulitan dalam belajar apabila ketiganaya tidak dilakukan secara optimal.

Akan tetapi dalam kenyataan keseharian masih banyak masalah kurangnya konsentrasi belajar mahasiswa di kelas. Faktor dari permasalahan tersebut diantaranya adalah kurangnya manajemen waktu, kondisi kesehatan, kurang minat terhadap mata kuliah, adanya masalah pribadi atau masalah keluarga, dan cara penyampaian materi oleh dosen. Karena adanya faktorpenyebab tersebut pasti juga adanya dampak negative untuk mahasiswa sendiri.

Dampak negatif tersebut diantaranya adalah kurangnya pemahaman terhadap mata kuliah, tidak memperhatikan pemaparan materi di kelas, sikap cuek dengan situasi kelas, dan juga tidak memperhatikan tugas yang diberikan.

Dengan demikian kita juga harus mencari solusinya aagar kita bisa lebih berkonsentrasi secara penuh dan menghasilkan hasil yang memuaskan sesuai dengan harapan kita. Mungkin solusi tersebut diantaranya adalah memperbaiki manajemen waktu, menjaga kondisi kesehatan, membedakan antara aktivitas belajar dengan permasalahan baik itu masalah pribadi ataumasalah keluarga dan belajar untuk lebih menyukai dan menyesuaikan mata kuliah yang tersedia agar kita lebih minat dan merasa nyaman dengan mata kuliah yang ada. Demikian mungkin yang sedikit bisa saya paparkan semoga bermanfaat dan dapat menjadi referensi kalian semua. Terimakasih Tingkatan konsentrasimu wahai mahasiswa,,Hidup Mahasiswa!!! Salam Jogja untuk Indonesia!!!


Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun