Mohon tunggu...
Febri Lailatul Chusna
Febri Lailatul Chusna Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa UIN Maulanan Malik Ibrahim Malang program studi Tadris Matematika. bangga menjadi bagian dari mahasiswa calon pendidik anak bangsa dengan aktif dalam beberapa pengabdian

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) MTsN Kota Batu tahun 2024

10 Mei 2024   15:56 Diperbarui: 10 Mei 2024   15:59 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

PPDB MTsN Kota Batu Tahun 2024: Meningkatkan Akses Pendidikan Berkualitas

Kota Batu, 12 Februari 2024 - Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran 2024 di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Kota Batu telah resmi dimulai. Dengan semangat untuk meningkatkan akses pendidikan berkualitas bagi seluruh masyarakat, MTsN Kota Batu membuka pintu seleksi bagi calon siswa yang berminat.

Pada tahun ini, PPDB MTsN Kota Batu memiliki 4 jalur [endaftaran, yakni jalur prestasi, jalur mahad, jalur tahfidz, dan jalur leguler. Selain itu pada tahun ini MTsN Kota Batu menampilkan inovasi dalam proses penerimaan. Dengan menggunakan platform daring, proses pendaftaran menjadi lebih mudah dan transparan bagi para calon siswa dan orang tua/wali mereka. Sistem ini dirancang untuk memastikan setiap calon siswa memiliki kesempatan yang sama untuk mengakses pendidikan di MTsN Kota Batu tanpa diskriminasi.

Salah satu panitia PPDB MTsN Kota Batu, Bapak Hadi Santoso, menyatakan, "Dalam kesiapan PPDB tahun ini kami panitia menyiapkan plaform yang lebih baik dari tahun kemaren, dengan platform ini calon pendaftar dapat mekases link pendaftaran dengan mudah, selain itu disini memiliki kapasitas penyimpanan yang lebih besar."

Proses seleksi calon siswa dilakukan secara objektif, dengan mempertimbangkan berbagai faktor seperti prestasi akademik, nilai tes, dan kriteria lain yang relevan. Tim seleksi yang terdiri dari beberapa dewan guru dan wakil kepala sekolah di MTsN Kota Batu bertanggung jawab untuk memastikan kelancaran dan keadilan dalam proses penerimaan peserta didik baru.

Orang tua/wali calon siswa juga turut berperan aktif dalam proses PPDB ini. Mereka didorong untuk mendukung anak-anak mereka dalam mengejar pendidikan yang terbaik serta memastikan kelengkapan dokumen dan persyaratan yang diperlukan selama proses pendaftaran.

Dengan dimulainya PPDB tahun 2024, MTsN Kota Batu menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan mempersiapkan generasi muda yang berkualitas dan berdaya saing tinggi. Proses PPDB ini diharapkan tidak hanya menjadi awal perjalanan pendidikan bagi calon siswa, tetapi juga sebagai langkah konkret dalam mewujudkan akses pendidikan yang lebih inklusif dan merata bagi seluruh masyarakat Kota Batu.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun