Mohon tunggu...
Fadlilatul Hanifah
Fadlilatul Hanifah Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - mahasiswa

menyukai konten seputar digital dan pengembangan pengetahuan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Tim Teknik Kimia Mengabdi Universitas Jember Lakukan Pengenalan Digital Marketing dan Pemasaran Bio Briket Limbah Kulit Kopi di Desa Tanah Wulan

30 September 2023   21:49 Diperbarui: 30 September 2023   21:51 323
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tim Pengabdian Teknik Kimia Mengabdi (TEKKMENG) Universitas Jember telah bekerja sama dengan masyarakat desa Tanah Wulan, Kecamatan Maesan, Kabupaten Bondowoso dalam melaksanakan salah satu kegiatan program Teknik Kimia Mengabdi (TEKKMENG) dari LP2M yaitu program pengabdian pemula yang bertujuan untuk  pengenalan digital marketing dan pemasaran biobriket dari limbah kulit kopi sebagai strategi untuk meningkatkan perekonomian di Desa Tanah Wulan, Bondowoso. Rangkaian pengabdian ini dilaksanakan pada tanggal 24 Agustus 2023. Langkah awal dalam pengabdian ini yaitu  Dosen Teknik Kimia dan juga mahasiswa dengan komposisi tim yang dibimbing oleh Ir. Ditta Kharisma Yolanda Putri, S.T., M.T. dan Helda Wika Amini S.Si., M.Si., M.Sc. serta Mahasiswa S1 Teknik Kimia angkatan 2021 yang telah melakukan sosialisasi terkait pengenalan digital marketing dan pemasaran biobriket dari limbah kulit kopi sebagai strategi untuk meningkatkan perekonomian di Desa Tanah Wulan Bondowoso.

Dosen teknik kimia dan mahasiswa tersebut memberikan materi seputar pengenalan digital marketing dan pemasaran biobriket dari limbah kulit kopi sebagai strategi untuk meningkatkan perekonomian di Desa Tanah Wulan, Bondowoso mulai dari pengertian, manfaat, proses pembuatan, hingga bagaimana cara pengaplikasian konsep pemasaran bio briket limbah kulit kopi. Kegiatan ini dihadiri oleh perangkat desa dan masyarakat setempat sejumlah 25 orang. Proses pembuatan dan pengaplikasian nantinya akan di praktekkan langsung oleh para masyakarat Desa Tanah Wulan dan diawasi oleh tim program pengabdian Tekkim Mengabdi.

Dalam kegiatan pengabdian ini, dosen dan mahasiswa Teknik Kimia Unej membantu masyarakat Desa Tanah Wulan khususnya para masyarakat yang bekerja dibidang pertanian untuk berinovasi dalam pemasaran biobriket limbah kulit kopi. Biobriket sendiri merupakan bahan bakar padat yang dapat digunakan sebagai sumber energi alternatif dan juga memiliki bentuk tertentu. Biobriket yang kami gunakan pada pengabdian ini yaitu menggunakan limbah kulit kopi. Alasan kita menggunakan limbah kulit kopi yaitu di Desa Tanah Wulan ini banyak sekali limbah kulit kopi yang belum maksimal pengolahan nya.

Pembimbing kegiatan pengabdian ini yaitu ibu Helda Wika Amini S.Si., M.Si., M.Sc. mengatakan bahwa "Sistem penjualan biobriket ini bertujuan meningkatkan nilai limbah kulit kopi lebih tinggi yang melalui proses pengolahan menjadi biobriket dengan berbagai keunggulan yakni peningkatan efisien waktu dibanding dengan arang kayu, lebih ramah lingkungan, dengan harga terjangkau agar dapat meningkatkan perekonomian warga kedepannya. Membantu perekonomian desa dan juga cocok digunakan pada lahan terbatas serta hasilnya dapat dipasarkan secara langsung atau melalui marketplace atau biasa disebut online shop".

Warga Desa Tanah Wulan merasa antusias dengan adanya kegiatan ini dan juga berpendapat bahwa pengabdian ini sangat bagus, bermanfaat, dan baik digunakan sebagai inovasi pada limbah kulit kopi yang belum maksimal pengolahannya serta menambah wawasan bagi warga Desa Tanah Wulan. Sebagai wujud terimakasih kepada warga desa Tanah Wulan kami menyerahkan hasil produk biobriket yang telah siap dipasarkan serta membantu pembuatan akun online shop yang digunakan untuk kegiatan pemasaran biobriket.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun