Mohon tunggu...
Euis Sri Nurhasanah
Euis Sri Nurhasanah Mohon Tunggu... Freelancer - Blogger

Blogger, perayap teks, penyuka buku, film, & jalan-jalan. Blog saya yang lain: www.isrinur.com

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Ngabuburit dan Bukber Spesial Bersama Zaskia Mecca di Grand Opening Meccanism Store

10 Juli 2015   21:25 Diperbarui: 10 Juli 2015   22:54 857
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Zaskia Mecca dan Tasya Nur Madina saat konferensi pers di Grand Opening Meccanism Store (foto: @KreatorBuku)"][/caption]

Meccanism Store by Zaskia Mecca hadir di Bandung

4 Juli 2015. Jl. Hasanudin No. 26 ramai oleh para tamu undangan. Dari luar, tampak banner merah besar bertuliskan Meccanism by Zaskia Mecca menandai lokasi butik mungil yang tengah diresmikan itu. Sejumlah ucapan selamat dalam karangan bunga berjajar di bawahnya. Butik ke-8 yang merupakan bisnis keluarga Zaskia Mecca itu terletak persis di sebelah Hangout Cafe, tempat yang menjadi venue opening ceremony. Tempatnya dekat dengan kampus Unpad Dipati Ukur, tepat di seberang ATM BNI Unpad.

Ketika saya tiba disana, tempat itu sudah ramai oleh tamu undangan, kru, perwakilan dari berbagai media yang meliput, dan tak ketinggalan beberapa kompasianer Bandung yang sudah hadir. Sebagai public figure yang menjadi sentral perhatian, sore itu Zaskia Mecca tampak anggun dalam balutan jilbab cokelat muda. Tasya Nur Medina, sang kakak, tampak manis dalam balutan busana biru. Kedua bersaudari ini tengah menjadi tuan rumah bagi para undangan yang hadir dalam acara Grand Opening Meccanism Store cabang Bandung. Setelah sukses membuka 7 butik di berbagai kota, Meccanism Store Bandung ini merupakan butik kedua yang ditangani langsung oleh Zaskia. Zaskia menuturkan, belajar dari pengalaman bisnis sebelumnya yang sempat kewalahan menangani orderan, pembukaan Meccanism Store Bandung ini sudah dipersiapkan dengan lebih matang.

Koleksi fashion hijab simpel & praktis

Koleksi fashion hijab Meccanism Store memiliki karakter khas yang simpel namun anggun dan elegan. Hal ini sesuai dengan preferensi Zaskia sendiri yang mengaku bahwa dirinya lebih suka memakai busana yang simpel dan praktis dipakai sehari-hari. Sebagai brand fashion hijab, desain koleksi Meccanism ternyata tidak hanya diperuntukkan bagi mereka yang sudah berhijab saja. Meccanism memiliki desain yang fleksibel karena ingin merangkul juga mereka yang belum berhijab. Hal ini diungkapkan Zaskia kepada media saat konferensi pers. Seperti tertuang dalam film Hijab yang sempat dibintanginya, Zaskia memiliki banyak teman yang belum berhijab. Di kalangan keluarganya sendiri, baru Zaskia & Tasya bersaudari yang berhijab. Karena desainnya yang fleksibel, kadang ada yang mengkreasikan hijab Meccanism untuk dipakai sebagai scarf yang fashionable.
[caption caption="Tutorial hijab instan Meccanism oleh Tasya (dokpri)"]

[/caption]
Saat tutorial hijab, Tasya memperkenalkan 3 jenis hijab koleksi Mazaya, yakni model hoodie, Elsavar, dan Niki Hijab. Menurut Tasya, inspirasi desain hijab Meccanism bahkan bisa muncul dari karakter film Frozen yang banyak disukai. Jilbab instan hoodie itu misalnya, mirip kapuchong, dipakai dengan kerudung ninja dengan tali yang bisa diikatkan di bagian depan atau belakang. Mirip jubah hoodie yang dipakai karakter Anna. Elsavar, sesuai namanya, terinspirasi dari karakter Elsa. Model ini bisa dipakai untuk kesempatan yang lebih formal, misalnya ke acara nikahan. Nicky Hijab merupakan model yang paling laris manis. Bahannya adem dan mudah dikreasikan, hanya butuh satu jarum saja. Dua model hijab yang lain bahkan tak perlu jarum sama sekali.

Melengkapi sesi tutorial jilbab, Tasya menantang hadirin dalam games memakai jilbab tanpa cermin dalam waktu 1 menit. Meccanism seakan menegaskan bahwa memakai hijab itu tak perlu ribet dan menghabiskan banyak waktu. Di peresmiannya ini, selain bagi-bagi doorprize, Meccanism juga pasang diskon 10%.

Cantik luar dalam dengan kosmetik halal Mazaya

Dibalut dengan busana elegan Meccanism, cantiknya artis Zaskia Mecca semakin lengkap dengan make up kosmetik dari Mazaya. Mazaya merupakan brand kosmetik halal produksi PT. Pesona Amaranthine Cosmetiques, dimana Zaskia Mecca menjadi brand ambassadornya. Brand kosmetik Mazaya ini mengintegrasikan filosofi Beauty, Charity, & Business Opportunities, yakni produk kosmetik halal bagi muslimah yang ingin mendapatkan kecantikan kulit alami sekaligus beramal & menciptakan peluang bisnis yg berkah. Setiap pembelian produk Mazaya memang disisihkan sebagian untuk amal yang dikelola oleh yayasan anak Immortal. Mengenai kehalalan produknya, Nia Suniasih, Brand Manager Mazaya menegaskan, mulai dari bahan, proses produksi, hingga pemasaran produk Mazaya dilakukan dengan cara yang halal.

Keunggulan produk Mazaya antara lain dari segi bahan dasarnya yang mengandung Astaxanthin yang berasal dari ganggang Hematococcus pluvialis. Antaxantin ini memiliki efek anti oksidan super tinggi dan memberikan warna alami pada produk Mazaya, sehingga lebih aman dibandingkan pemakaian warna sintetik. Astaxanthin saat ini dikenal sebagai molekul betakaroten dengan potensi anti oksidan terkuat dibandingkan zat lainnya. Kandungan astaxanthin yang merupakan anti oksidan superpowerful ini 1000x lebih kuat dibandingkan vitamin E, mampu menghilangkan noda hitam, hiperpegmentasi, dan memperbaiki tekstur kulit. Manfaat antaxanthin mencakup efek anti photo-aging (mencegah peuaan akibat paparan sinar matahari), anti inflamasi, pencegahan kanker, dan perbaikan kelembaban kulit serta kadar minyak sebum di wajah. (*tentang produk Mazaya bisa dilihat di mazaya.co.id dan mazayacosmetics.co.id)
[caption caption="Tutorial make up by Mazaya (dokpri)"]

[/caption]
Mazaya turut melengkapi acara Grand Opening Meccanism Store Bandung dengan sesi tutorial make up. Sembari melihat demo langsung tutorial make up, saya dan audiens yang hadir mendapatkan penjelasan dan berbagai tips make up. Salah satunya mengenai penggunaan foundation (alas bedak). Rumus memilih warna foundation yang tepat ialah setingkat lebih gelap dibanding warna kulit wajah, kemudian lanjut ditimpa dengan bedak yang warnanya setingkat lebih terang dibanding warna foundationnya. Dalam memilih warna foundation, mencobanya pada kulit tangan ternyata kurang akurat. Warna kulit wajah lebih dekat dengan kulit leher.

Berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim
[caption caption="Ust. Alfi, Mario Kahitna, Tiffani, & anak-anak yatim turut hadir memeriahkan acara (dokpri)"]

[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun