Mohon tunggu...
Esports IDN
Esports IDN Mohon Tunggu... -

Memberikan informasi seputar dunia eSport Nasional dan Internasional.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Game Mobile Survival Idaman, Mana Pilihanmu?

7 Februari 2018   16:57 Diperbarui: 7 Februari 2018   17:23 1534
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: https://esports.id

Berdasarkan rating dari beberapa game reviewer, Free Fire unggul sedikit ketimbang Rules of Survival. Namun karena gameplay yang identik, cukup sulit memetakan seberapa jauh perbedaan kedua game. Terkait UI dalam game, tampilan di RoS sedikit menyerupai milik PUBG, sedangkan Free Fire terlihat lebih sederhana. Urusan grafis, RoS masih lebih ciamik berkat pengaturan yang lebih komplit, meski Free Fire pun tidak terlihat buruk dengan konsep sederhana yang cukup mengena pada sisi detilnya.

RoS juga tawarkan pertempuran yang lebih luas dengan kuota lawan lebih banyak (RoS = 120 players, Free Fire = 50 players), serta map yang lebih luas. Namun, itu tidak mutlak cerminkan keunggulan RoS atas Free Fire, karena semua kembali ke referensi masing-masing.

Satu kekurangan yang jelas nampak adalah aspek realitas belum sepenuhnya tertanam pada Free Fire, di mana ketidakmampuan untuk berenang dan ketiadaan pintu pada bangunan-bangunan sebagai unsur vital dalam sebuah game survival.

Secara garis besar, Free Fire tetap menjaga unsur keseruan dengan ukuran file dan kebutuhan spesifikasi yang terjangkau, sedangkan RoS menawarkan beberapa elemen 'bawaan' dari PUBG yang lebih nyata dan unggul sedikit dalam hal grafis bila disokong spesifikasi memadai.

Potensi Esports

Salah satu daya tarik sebuah game selain keseruan gameplay adalah potensi untuk menjadi sebuah eSports. Dengan memfasilitasi hal ini, berarti pihak developer bisa menarik lebih banyak pengguna untuk bermain dalam jenjang yang lebih serius dan menjadi sebuah lingkup kompetitif bagi para pemain yang berdedikasi tinggi untuk menjadi profesional dalam suatu bidang game.

NetEase Game selaku pengembang dari RoS melihat potensi tersebut dan telah melaksanakan kejuaraan dunia bertajuk RoS World Championship, yang dihelat pada 20 Desember 2017, dengan total hadiah sebesar $650.000 USD, dan diikuti oleh kurang lebih 60 negara.

Masih baru seumur jagung, pertama kali rilis di bulan November, gebrakan RoS World Championship cukup lumrah, karena sukses memuncaki peringkat unduhan pertama di App Store (dari 22 negara). Bahkan termasuk dalam jajaran unduhan terbanyak via Google Play Store, yang kian luaskan dampaknya secara global.

Lalu, bagaimana dengan Free Fire - Battlegrounds? Meski belum telurkan kompetisi berskala besar, namun pengakuan dari pihak GARENA atas kesuksesan Free Fire bisa jadi indikasi akan adanya sokongan lebih untuk menjadikan game survival ini menapaki ranah kompetitif. Menyusul rombongan game yang sudah lebih dulu tersohor sebagai bagian amunisi eSports, seperti League of Legends, AOV, Point Blank, dan kini Free Fire.

Apapun pilihan kamu, kedua game ini layak dicoba dan bisa jadi hiburan baru bagi mereka yang bosan dengan genre permainan yang itu-itu saja. Good Hunt and Always Survive, sobat gamers!!

Mau Main Apa Nih?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun