Mohon tunggu...
Endrita Agung
Endrita Agung Mohon Tunggu... Freelancer - Laki-laki

suami dengan dua orang anak

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

JNE Kopiwriting: Ingin Naik Kelas, UMKM Harus Melek Digital

13 September 2019   17:01 Diperbarui: 14 September 2019   07:41 71
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Diskusi menarik tentang UMKM dan peran sertanya dalam perubahan iklim ekonomi digital |Sumber: koleksi foto pribadi

Tidak hanya itu, JNE Malang juga menghadirkan Warehousing Management System yang mampu menangani proses pickup, racking, packing, labeling AWB, ready to shipper, dan juga memudahkan berbagai proses distribusi. Harapannya adalah pelaku UMKM berani go international melalui program "Ekspor Lebih Mudah" ke seluruh dunia. Apalagi ada gateway internasional yang pastinya membuat proses pengiriman barang ke luar negeri semakin mudah dengan adanya layanan International Courier dan International Sea and Air Cargo.

JNE pun menjadi jawaban pelaku UMKM melalui JNE Digitalization, misalnya saja dengan JNE Cashless dan juga ada aplikasi JNE yang mempermudah tracking online dalam pengiriman barang. Bersama JNE UMKM bisa naik kelas melalui pemasaran yang dipacu jasa logistic agar produk dapat go public.

CEO Kompasiana : Nurulloh (Paling kanan) sedang berbagi cindera mata dengan para narasumber (11/9) | Foto Koleksi Pribadi
CEO Kompasiana : Nurulloh (Paling kanan) sedang berbagi cindera mata dengan para narasumber (11/9) | Foto Koleksi Pribadi

Kreatif Sampai Mati

Di kesempatan yang sama, hadir pula pegiat ekonomi digital dan kreatif yaitu Dias Satria yang juga salah satu penggagas Jagoan Indonesia. Dias Satria adalah dosen FEB UB yang berkolaborasi mengembangkan bisnis local Indonesia bersama beberapa pegiat ekonomi digital lainnya.

Pemilik Kopi Jago ini juga membagikan pengalamannya di acara JNE Kopiwriting. Menurut Dias, teknologi digital dapat membantu pengembangan usaha mulai dari point of sales hingga marketing. "Era ini menuntut saya untuk dinamis mengikuti perkembangan zaman. Begitu pula dengan para pelaku usaha lain untuk selalu update pengetahuan mengenai bisnis, karena selera pasar pun akan selalu berubah," kata Dias.


Menurutnya lagi, menjalin kerja sama dengan pihak pendukung usaha perlu diprioritaskan karena dampaknya luar biasa untuk mengembangkan sebuah usaha. Misalnya, bekerja sama dengan JNE dalam pengiriman produk kopi miliknya oleh karena JNE memiliki system yang baik, simple, harga bersaing, dan no drama.

Dias berpesan untuk UMKM untuk selalu meningkatkan kreatifitas dan inovasi, intinya kreatif sampai mati. Menciptakan produk yang lebih berkualitas dan menarik untuk dicoba termasuk berinovasi dengan branding sehingga produk UMKM bisa dikenal masyarakat luas. Terlebih di era digital seperti saat ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun