Mohon tunggu...
Aprilia Dwi Hastuti
Aprilia Dwi Hastuti Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Universitas Slamet Riyadi Surakarta

Nama : Aprilia Dwi Hastuti

Selanjutnya

Tutup

Money

KKN Unisri; Mahasiswi gelar sosialisasi dan pelatihan kewirausahaan kepada masyarakat Desa Karangbangun, Karanganyar

13 Agustus 2020   16:26 Diperbarui: 13 Agustus 2020   16:33 82
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan Sosialisasi Kewirausahaan

Karanganyar- Sejak awal bulan  Maret 2020 virus SARS COV2 yang menyebabkan penyakit COVID-19 memasuki Indonesia, seluruh daerah Indonesia telah merasakan dampaknya pada berbagai aspek kehidupan.  Pemerintah Indonesia kemudian menerapkan berbagai kebijakan, diataranya adalah penerapan physical distancing, kemudian dikenal dengan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) , dan anjuran untuk melaksanakan Pola Hidup Bersih dan Sehat. Pemerintah juga menghimbau agar seluruh kegiatan dilakukan secara  online dan tanpa mengumpulkan masa. Universitas Slamet Riyadi Surakarta (UNISRI)  juga mendukung kebijakan pemerintah tersebut.  Sehingga sebagai perguruan tinggi yang didalamnya terdapat Tri Darma Perguruan Tinggi, Universitas Slamet Riyadi Surakarta mengadakan Kuliah Kerja Nyata (KKN)” Bali Ndeso “ Cegah Covid-19.

Salah satu mahasiswa Fakultas Ekonomi UNISRI angkatan 2017, Aprilia Dwi Hastuti (17210062) dibawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yaitu Dr. Shinta Rukmi B., SH.M.Hum melaksanakan program kerja sosialisasi kewirausahaan dan pelatihan pembuatan keripik pepaya kepada masyarakat yang dilaksanakan di Desa Karangbangun, Karanganyar.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari, yaitu tanggal 4 dan 5 Agustus 2020. Pada hari pertama, masyarakat diberi pemaparan tentang materi kewirausahaan secara umum dan tanya jawab tentang kewirausahaan, sedangkan hari kedua diberikan pelatihan ketrampilan pembuatan kripik pepaya. Sosialisasi dan pelatihan tersebut dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan yang ketat. Kegiatan tersebut dihadiri beberapa orang perwakilan warga sekitar desa  dikarenakan harus mematuhi anjuran pemerintah untuk tidak mengadakan kerumunan.

“Kegiatan sosialisasi dan pelatihan kewirausahaan ini sangat penting dilakukan apalagi pada saat pandemi seperti ini, dikarenakan dengan adanya kegiatan tersebut masyarakat yang terdampak pandemi dapat terus mempertahankan kelangsungan hidup dengan diberikan pengetahuan dan ketrampilan ide wirausaha” ungkapnya saat menjelaskan maksud dan tujuan program kerja tersebut.

Lebih lanjut, Aprilia Dwi Hastuti menjelaskan tujuan program kerja tersebut adalah agar masyarakat di dusun tersebut dapat lebih mengelola sumber daya alam yang ada pada daerah tersebut sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat.

Kegiatan KKN ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat ditengah pandemi. Kegiatan tersebut juga mendapat respon yang baik dari masyarakat dan mereka berharap kedepannya lebih banyak program yang dapat membangun desanya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun