Mohon tunggu...
Dipuraayu
Dipuraayu Mohon Tunggu... Guru - Primary Teacher

Betapa berharganya setiap detik kehidupan. Belajar, Berkarya, Berdzikir!

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Eksperimen Sederhana: Membuat Pelangi Sendiri

15 Juni 2021   21:18 Diperbarui: 16 Juni 2021   15:37 2483
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Siapa yang tidak tahu pelangi. Bentuknya yang seperti busur di langit dengan warna-warna indahnya yang bisa disaksikan. Setiap orang pada umumnya menikmati pemandangan langit ketika dihiasi pelangi.

Selain menikmati keindahannya, tentunya akan lebih bagus dengan kamu juga paham bagimana pelangi sebagai salah satu fenomena alam itu terjadi. Terutama bagi para pendidik atau mungkin juga para orang tua.

Secara deskripsi pelangi terjadi ketika cahaya matahari memasuki tetesan-tetesan air hujan, dengan gerakan yang melambat dan menekuk saat bergerak dari udara menuju air yang lebih padat.

Untuk lebih memaknai proses terjadinya pelangi, kita bisa melakukan percobaan science sendiri dengan alat dan bahan sederhana yang sering dijumpai. Yaitu, segelas air (penuhnya sekitar tiga per empat gelas), kertas putih/HVS, dan terakhir hari yang cerah.

Dengan langkah eksperimen sebagai berikut:

1. Bawa segelas air dan kertas ke bagian ruangan yang terkena sinar matahari (dekat jendela sepertinya bagus).

2. Pegang gelas berisi air (berhati-hatilah agar tidak menumpahkannya) di atas kertas dan perhatikan saat sinar matahari melewati gelas berisi air, dibiaskan (ditekuk) dan membentuk pelangi warna pada lembar kertas Anda.

3. Coba pegang gelas berisi air pada ketinggian dan sudut yang berbeda untuk melihat apakah efeknya berbeda.

Apa yang terjadi?

Meskipun kamu biasanya melihat pelangi sebagai busur warna di langit, pelangi juga dapat terbentuk dalam situasi lain. kamu mungkin pernah melihat pelangi di air mancur atau di kabut air terjun dan kamu bahkan dapat membuatnya sendiri seperti dalam percobaan ini.

Sehingga menjadi lebih jelas, bahwa pelangi terbentuk di langit ketika sinar matahari dibiaskan (dibelokkan) saat melewati tetesan air hujan, ia bertindak dengan cara yang sama ketika melewati gelas air dalam percobaanmu. 

Sinar matahari dibiaskan, memisahkannya menjadi warna merah, oranye, kuning, hijau, biru, nila dan ungu.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun