Mohon tunggu...
Dinda Kholisya
Dinda Kholisya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar/Mahasiswa

Seorang mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan S1 di salah satu Perguruan Tinggi di Yogyakarta. Memiliki ketertarikan dalam hal menulis dan membaca.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Public Cup: Ajang Pertandingan Non-Akademik bagi Mahasiswa Administrasi Publik Universitas Negeri Yogyakarta

21 Oktober 2023   00:26 Diperbarui: 21 Oktober 2023   12:42 97
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi juara lomba futsal Public Cup 2023 (Dokpri)

Himpunan Mahasiswa Administrasi Publik (HMAP) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) tahun ini kembali gelar Public Cup. Public Cup merupakan agenda turnamen non-akademik yang diselenggarakan secara rutin setiap tahunnya oleh HMAP UNY. Public Cup berada di bawah naungan divisi Minat dan Bakat (MIBA) yang bertugas untuk menampung, mewadahi, serta menyalurkan minat dan bakat mahasiswa Administrasi Publik UNY di bidang non-akademik khususnya.

"Public Cup tahun 2023 kami selenggarakan dengan menghadirkan tiga kategori perlombaan sekaligus, yaitu e-sport, badminton ganda campuran, dan futsal." Ujar Dimas Imam selaku ketua pelaksana pada kegiatan technical meeting yang diselenggarakan Kamis, 5 Oktober 2023 melalui zoom meeting.

Sasaran target pelaksanaan Public Cup cabang badminton dan futsal dikhususkan untuk mahasiswa aktif Administrasi Publik UNY angkatan 2020-2023, sedangkan untuk cabang e-sport dibuka untuk umum.

Sebagai ketua pelaksana, Dimas Imam berharap Public Cup dapat menjadi ajang bersaing secara sportif, khususnya dalam cabang badminton dan futsal yang ditujukan bagi mahasiswa aktif Administrasi Publik UNY. "Saya berharap dengan adanya Public Cup ini dapat menjadi sarana untuk menyalurkan bakat teman-teman sekalian. Saat pertandingan nanti, perlu diingat untuk selalu menjunjung tinggi prinsip sportivitas dan fair play." Ucap Dimas Imam sebelum menutup sambutannya dalam kegiatan technical meeting Public Cup 2023.

Public Cup dilaksanakan dalam jangka waktu 1 (satu) minggu, terhitung sejak 7 Oktober hingga 14 Oktober 2023. Perlombaan yang mengawali pembukaan dalam pelaksanaan Public Cup adalah turnamen e-sport (Mobile Legends) yang sudah dilaksanakan pada 7 Oktober 2023 secara online. Lomba ini diikuti oleh 16 tim peserta dan menghasilkan 3 juara.


Kemudian dilanjut dengan turnamen badminton ganda campuran yang sudah diselenggarakan pada 8 Oktober 2023 di Gedung Serbaguna Pogung Kidul, Sinduadi, Mlati, Sleman. Ada pun mekanisme turnamen badminton dalam Public Cup 2023 adalah setiap kelas wajib mengirimkan pasangan ganda campuran sebagai perwakilan, yang mana dalam Departemen Administrasi Publik UNY terdiri dari 14 kelas di antara angkatan 2020-2023. Turnamen badminton ganda campuran ini mengantarkan kelas B angkatan 2023 keluar sebagai juara, lalu diikuti oleh kelas B angkatan 2022 sebagai juara 2, dan disusul oleh kelas B angkatan 2021 yang berhasil mengalahkan kelas B angkatan 2020 dalam perebutan juara 3.

Dokumentasi juara lomba abdminton ganda campuran Public Cup 2023 (Dokpri)
Dokumentasi juara lomba abdminton ganda campuran Public Cup 2023 (Dokpri)
Terakhir, puncak kegiatan Public Cup ditutup dengan turnamen futsal bergengsi antar angkatan mahasiswa Administrasi Publik UNY yang diselenggarakan pada 14 Oktober di Lapangan Bardosono Happy Futsal, Umbulharjo, Yogyakarta. Pada turnamen futsal tersebut, tim perwakilan angkatan 2023 keluar sebagai juara 1 yang kemudian diikuti oleh angkatan 2021 sebagai juara 2 dan angkatan 2022 sebagai juara 3.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun