Mohon tunggu...
Dimas Galih Putrawan
Dimas Galih Putrawan Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis

A gaming news enthusiast

Selanjutnya

Tutup

Games

Call of Duty Mobile Season 5 (2024) Ambil Konsep Sci-Fi Distopia Futuristik

17 Mei 2024   11:50 Diperbarui: 17 Mei 2024   11:54 73
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Call of Duty Mobile kembali menghebohkan penggemarnya dengan Season 5 (2024) bertajuk Digital Dusk. Season terbaru tersebut mengambil tema sci-fi distopia yang mungkin mengingatkan pada Black Ops, Advanced Warfare, dan Infinite Warfare.

Seperti biasa, Season ini tidak akan lengkap tanpa Battle Pass dengan deretan reward bertema sci-fi. Terdapat pula deretan konten seru yang tidak boleh penggemar lewatkan saat Season 5 (2024) dimulai 22 Mei mendatang.

Battle Pass Call of Duty Mobile Season 5 (2024)

Sumber: Call of Duty
Sumber: Call of Duty

Senjata yang menjadi highlight season ini adalah Machine Pistol automatic. Pistol ini cocok dalam pertempuran apapun dengan genggaman solid dan rata-rata tembakan tinggi. Senjata api baru ini bisa diperoleh dari free tier.


Sumber: Call of Duty
Sumber: Call of Duty

Untuk Premium Tier, pemain harus membelinya untuk kesempatan memperoleh setiap reward di Battle Pass. Hampir setiap reward mengikuti tema sci-fi distopia futuristik seperti Operator Skin Cipher --- Codebreaker, Isabella --- Scorched Isabella, dan Battery --- BTRY-22; Weapon Blueprint AS VAL --- Metal Hive dan Machine Pistol --- Biometric.

Map Baru: Frequency

Sumber: Call of Duty
Sumber: Call of Duty

Mengikuti tema sci-fi, Frequency dari Black Ops IV dipastikan menjadi map baru di Call of Duty Mobile. Map ini berlatar di sebuah listening station yang terletak di pegunungan. Pemain dapat mengeksplorasi lab dan ruang data dalam bangunan tersebut dan segera memanfaatkan ruang generator pusat untuk menyerbu musuh.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun