Mohon tunggu...
Dimas Galih Putrawan
Dimas Galih Putrawan Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis

A gaming news enthusiast

Selanjutnya

Tutup

Games Pilihan

Valorant: Clove, Agent Baru Asal Skotlandia yang Bisa Gunakan Ultimate saat Mati

26 Maret 2024   15:00 Diperbarui: 26 Maret 2024   15:10 74
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Setelah merilis beberapa teaser, Riot Games akhirnya mengungkap karakter agent terbaru di Valorant, yakni Clove dari Skotlandia. Karakter perempuan itu sudah rilis pada 26 Maret 2024 sebagai bagian dari Episode 8 Act 2.

Clove adalah karakter agent ke-25 di Valorant. Dalam sebuah trailer dan juga cuplikan gameplay, ia diperlihatkan sebagai karakter Controller yang memiliki Ultimate tidak disangka-sangka sekaligus berpotensi mengubah meta.

Ultimate tersebut adalah Not Dead Yet. Saat penggunaan, ia akan menghidupkan dirinya sendiri setelah death. Akan tetapi, syaratnya adalah Ultimate tersebut harus terpakai maksimal dua detik setelah terbunuh. Tidak hanya itu, ia juga hanya memiliki 11-12 detik untuk mendapat kill atau assist, jika tidak ia akan terbunuh lagi. Ultimate ini bisa sangat berharga tetapi memiliki syarat yang cukup rumit.

Ada juga tiga ability-nya yang memiliki potensi untuk menjadikannya sebagai karakter OP. Pertama, Ruse berupa penggunaan smoke yang kurang lebih mirip dengan milik Brimstone. Cara kerjanya, view top-down dari area map akan terbuka, ia bisa menentukan lokasi peletakkan smoke yang kemudian akan menghalangi pandangan. Menariknya, ia juga bisa menggunakannya saat sudah mati.

Kedua, Meddle merupakan ability mirip granat. Meddle akan memicu Decay bagi seluruh musuh yang terkena.

Terakhir, Pick-Me-Up. Cukup mirip dengan ability milik Reyna, saat menyerang atau membunuh musuh menggunakannya, Clove bisa menyerap HP sekaligus menjadikannya sebagai HP sementara.

Sumber: Riot Games
Sumber: Riot Games

Sementara itu, penggemar telah menganggapi kemunculannya sangat positif. Meski begitu, mereka membandingkannya dengan ability milik karakter agent lain.

Bahkan, penggemar mengatakan bahwa Clove mengingatkan pada karakter Renata Glasc dari League of Legends, game MOBA dari Riot Games. Pasalnya, Renata Glasc memiliki ability Bailout dengan fungsi kurang lebih mirip Not Dead Yet milik Clove di Valorant.

Berdasarkan keempat ability-nya, Clove bisa sangat berguna untuk mengubah meta, terutama Ultimate-nya. Bahkan beberapa pro player sudah mengatakan bahwa karakter perempuan asal Skotlandia itu memiliki keunikan yang sangat menarik, terutama bagi pemain casual.

Clove kini tersedia di Valorant sebagai karakter agent terbaru.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun