Mohon tunggu...
Diki Prasetyo
Diki Prasetyo Mohon Tunggu... Freelancer - Pelajar seumur hidup

Seorang hamba-Nya yang masih belajar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mahasiswa TIM II KKN Undip Adakan Penyuluhan Pemanfaatan Sampah Organik Rumah Tangga untuk Bahan Pembuatan Kompos

21 Agustus 2019   23:37 Diperbarui: 21 Agustus 2019   23:49 9
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Bersama Ibu-ibu PKK Desa Bugangan dalam Kegiatan Pembuatan Kompos

PEKALONGAN- Senin (05/08) Mahasiswa Tim II KKN Undip Desa Bugangan, Kecamatan Kedungwuni, Kabupaten Pekalongan melakukan kegiatan penyuluhan pemanfaatan sampah organik rumah tangga untuk bahan pembuatan kompos, kegiatan ini dilaksanakan di TPQ Mamba'ul Huda Desa Bugangan bersama ibu-ibu PKK Desa Bugangan.

Kegiatan ini berlandaskan keresahan karena banyaknya tumpukan sampah di tanah kosong maupun di sungai, padahal sampah dapat dimanfaatkan menjadi hal yang memiliki nilai ekonomi yang lebih tinggi, salah satunya adalah pemanfaatan sampah organik menjadi kompos.

Kegiatan ini diawali dengan adanya pemaparan materi dan dilanjutkan dengan demonstrasi pembutan kompos hingga praktik pembuatan secara langsung, serta mengadakan sesi diskusi dengan audiens. Hasil dari kompos akan dikemas sehingga dapat dipasarkan di masyarakat luar desa

Demonstrasi Pembuatan Kompos
Demonstrasi Pembuatan Kompos

Sosialisasi dan pelatihan tersebut diharapkan mampu memberikan wawasan dan mampu melatih ibu-ibu warga masyarakat Bugangan untuk memanfaatkan suatu barang ataupun bahan yang dapat menghasilkan sesuatu yang memiliki nilai ekonomi yang lebih tinggi.

Dalam kegiatan ini, ibu-ibu PKK Desa Bugangan terlihat antusias dengan semangatnya dalam mempraktikan pembuatan kompos dan banyaknya pertanyaan terkait pembuatan kompos

Oleh  : Anastasia Dinda P. -- Teknik Lingkungan

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun