Mohon tunggu...
Didi Suprijadi
Didi Suprijadi Mohon Tunggu... Guru - Pendidik, pembimbing dan pengajar

Penggiat sosial kemasyarakatan,, pendidik selama 40 tahun . Hoby tentang lingkungan hidup sekaligus penggiat program kampung iklim. Pengurus serikat pekerja guru.

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop

May Day, Serikat Buruh dan Partai Buruh

1 Mei 2024   06:35 Diperbarui: 2 Mei 2024   18:38 133
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
May Day tahun 2024 sumber gambar dokumen pribadi 

May Day, Serikat Buruh dan Partai Buruh

May Day adalah peringatan hari buruh sedunia yang jatuh setiap tanggal 1 Mei.Sejarah yang panjang untuk memperingati hari buruh sedunia, dimulai pada tanggal 1 Mei 1886, ketika organisasi organisasi serikat buruh di Amerika  menyatakan bahwa jam kerja maksimum bagi buruh harus dibatasi menjadi 8 jam sehari. Perlu diketahui bahwa sebelum nya jam kerja buruh di seluruh dunia adalah 19 jam sehari.

Pernyataan tuntutan pengenaan 8  jam kerja sehari dilakukan melalui pemogokan secara umum di segala penjuru. Pemogokan ini berujung terjadinya kerusuhan Haymarket di Chicago, akibatnya banyak buruh yang tewas dan darah berceceran dimana mana serta pemimpin buruh banyak yang ditangkap.
Peristiwa pemogokan serta kerusuhan berdarah  pada 1 Mei 1886 itu untuk dikenang dijadikan hari buruh sedunia.

Di Indonesia, 1 Mei diperingati sebagai Hari Buruh Nasional/ Internasional dan merupakan hari libur Nasional berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia (KEPPRES RI) Nomor 24 Tahun 2013

Peringatan hari buruh sedunia secara Nasional di Indonesia dilakukan oleh berbagai elemen masyarakat, Pemerintah, Serikat Buruh dan Lembaga Sosial Masyarakat ( LSM).

Berbagai acara dilakukan untuk memperingati hari buruh 1 Mei tahun ini atau May Day, ada acara resmi, ada yang pesta ada pula yang melakukan unjuk rasa dan orasi untuk menyampaikan pendapat di muka umum.

Dua tahun belakangan ini May Day di Indonesia peringatan nya dimeriahkan bukan saja oleh Serikat Buruh tetapi juga oleh Satu partai politik yaitu Partai Buruh.

Partai Buruh pertama kali didirikan pada 28 Agustus 1998 oleh Mukhtar Pakpahan, Kemudian  berubah nama menjadi Partai Buruh Sosial Demokrat untuk mengikuti pemilihan umum 2004. Serikat Buruh  mendeklarasikan pendirian Partai Buruh kembali pada 4-5 Oktober 2021 di Hotel Grand Cempaka, Jakarta,  Said Iqbal sebagai Presiden KSPI  resmi terpilih menjadi Presiden Partai Buruh masa bakti 2021-2026

Partai Buruh dibentuk kembali oleh 4 Konfederasi Serikat Buruh Nasional seperti Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), Konfederasi Pekerja Buruh Indonesia (KPBI), konfederasi Serikat Buruh Solidaritas Indonesia (KSBSI) dan Serikat Petani Indonesia (SPI) serta 50 federasi serikat pekerja tingkat Nasional lainnya seperti, Farkes Reformasi, FSPMI, FSP Kep dan satu forum guru honorer FPTHSI serta didukung oleh Serikat Buruh yang tergabung dalam persatuan serikat buruh

Di masa lalu di zaman Orde lama banyak partai politik yang mendirikan serikat buruh diantaranya, Partai Nasional Indonesia mendirikan Kesatuan Buruh Marhaenis (KBM). Partai Komunis Indonesia ( PKI) mendirikan Serikat Organisasi Buruh Seluruh Indonesia ( SOBSI). Partai Syarikat Islam Indonesia ( PSII) mendirikan Gabungan Organisasi Buruh Syarikat Islam ( GOBSI) dan Partai Nahdlatul Ulama (NU) mendirikan Sarikat Buruh Muslimin Indonesia ( Sarbumusi).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun