Mohon tunggu...
Diana Pujiatie
Diana Pujiatie Mohon Tunggu... Guru - Guru Biologi di SMAN 1 Pulaupanggung Tanggamus Lampung

Menulis adalah cara terbaik mengeja bilangan tahun.Menulis adalah jalan setapak menorehkan kenangan.Menulis adalah jalan panjang menciptakan sejarah diri sendiri.Menulis adalah cara papipurna untuk mencipta keabadiaan.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

HEPI UKC Tanggamus Melakukan Audiensi dengan Bappelitbang Kabupaten Tanggamus

15 Juli 2022   19:38 Diperbarui: 15 Juli 2022   19:56 459
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ketua dan perwakilan pengurus HEPI UKC Tanggamus (Dokpri)

" Mengapa inovasi tertolak? Ada banyak hal yang menyebabkan inovasi tidak diterima.Nah, agar inovasi bisa diterima, maka temukanlah inovasi yang berkaitan dengan pendidikan misalnya dalam hal media pembelajaran.Buatlah judul yang menarik dari inovasi tersebut, sebab dari judul yang menarik maka akan membuat orang tertarik mengunakan inovasi media pembelajaran tersebut" jelas Bastanta Sebayang.

Berkenaan dengan bidang penelitian, Bappelitbang mengakui masih minim sekali penelitian dibidang pendidikan sebab Bappelitbang berfokus meneliti pada masalah-masalah sosial.Sebagai contoh penelitian tentang banyaknya bantuan sosial yang diberikan oleh pemerintah  tetapi angka kemiskinan tidak menurun. Begitu pula dengan angka harapan hidup masih berkisar pada angka 60- 65 tahun.

Penyerahan plakat dari HEPI yang diterima oleh Sekretaris Bappelitbang Tanggamus Bastanta Sebayang, SP.MM (Dokpri)
Penyerahan plakat dari HEPI yang diterima oleh Sekretaris Bappelitbang Tanggamus Bastanta Sebayang, SP.MM (Dokpri)

                       

Penilitian dibidang pendidikan pada tahun lalu Bappelitbang meneliti  IPM ( Indeks Pembangunan Manusia) Tanggamus, hasilnya rata-rata masih rendah. Pada tahun ini semoga bisa meningkatkan nilai IPM dengan metode SBS ( Semua Bisa Sekolah) .Sedangkan untuk target IGA ( Innovation Government Award) tahun depan semoga masuk 3 besar dari sebelumnya rangking 8.

Untuk penelitian di bidang pendidikan, Bastanta Sebayang memberikan arahan kepada HEPI agar penelitian berfokus pada metode atau media pembelajaran.


"Pandemi yang merubah hampir semua tatanan tentu berimbas pula pada dunia pendidikan, untuk itu penelitian dibidang pendidikan bisa berfokus pada penelitian metode pembelajaran setelah pandemi, " saran Bastanta

Harapan HEPI untuk berkolaborasi dengan Bappelitbang pun disambut dengan baik.

"Jika kolaborasi dilakukan tanpa program kegiatan maka tidak akan berjalan. Silakan HEPI buat programnya  agar kolaborasi dan sinergitas HEPI dengan Bappelitbang Tanggamus bisa berjalan dengan baik." Pungkas Bastanta Sebayang.(Diana)

Ketua dan perwakilan pengurus HEPI UKC Tanggamus (Dokpri)
Ketua dan perwakilan pengurus HEPI UKC Tanggamus (Dokpri)

                                                                                   

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun