Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

Ketika Selena Gomez Berupaya Pecahkan Kasus Pembunuhan dalam "Only Murders in The Building"

21 September 2021   10:35 Diperbarui: 22 September 2021   20:10 1095
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Selena Gomez tampil beda di serial ini (sumber gambat: faz.net)

Kupikir film ini serial detektif pada umumnya, yang hanya menggunakan nama Selena Gomez sebagai magnet. Namun rupanya film ini jauh lebih menarik dari yang kuperkirakan.

Dari intro dan musik temanya saja film ini sudah membuatku tertarik. Nuansanya klasik dan elegan. Selain itu tiga sosok di sini yang berupaya mengungkap misteri pembunuhan itu hanyalah orang biasa. Mereka bukan detektif. Hanya dua orang lansia yang penasaran dan satu sosok misterius.

Dua karakter lansia dan interaksinyalah yang sebenarnya menarik di film. Steve Martin dan Martin Short, pemeran Charles dan Oliver berhasil membawakan perannya dengan baik. Keduanya punya masalah masing-masing, namun masalah itu berupaya mereka sembunyikan dengan semangat yang menyala-nyala untuk membuat konten podcast yang menarik. 

Interaksi dua karakter lansia ini yang bikin serialnya menarik (sumber:Vulture.com)
Interaksi dua karakter lansia ini yang bikin serialnya menarik (sumber:Vulture.com)
Di film ini rupanya podcast lagi digandrungi. Banyak muncul podcaster beken yang seperti selebriti.

Interaksi Oliver yang bawel dan Charles yang agak narsis membuat serial ini menarik untuk diikuti. Namun Selena Gomez juga patut diapresiasi di sini. Ia cukup berhasil memerankan sosok Mabel yang nampak serius, glamour, dan misterius. Ia tak menjadi gadis manja atau sosok perempuan rapuh, melainkan memiliki karakter yang tangguh.

Oh iya karakter Selena di sini dan kawan masa kecilnya entah kenapa seperti memiliki kaitan dengan film "The Bling Ring" (2013) yang pernah dibintangi Emma Watson.

Di film ini disebut-sebut novel detektif remaja jaman dulu yakni serial "Hardy Boys" yang digandrungi Mabel. Juga ada karakter Sting si musisi yang diperankan sendiri oleh Sting, di serial ini. Desain karakter Sting di sini tak terduga, di mana ia juga dicurigai sebagai pembunuh.

Serial ini dibuat oleh Steve Martin dan John Hoffman. Ketiga pemeran utama di serial ini, Steve, Martin, dan Selena juga ikut sebagai produser eksekutifnya. Awalnya film ini tayang di Hulu sebagai original series. Tapi kini juga tayang di Disney Plus Hotstar.

Selena Gomez tampil beda di serial ini (sumber gambat: faz.net)
Selena Gomez tampil beda di serial ini (sumber gambat: faz.net)

Tiap episode di film ini berdurasi sekitar 26- 35 menit. Serial ini banyak mendapatkan apresiasi positif sebagai serial kriminal dengan unsur komedi yang segar.

Serial yang menarik, membuatku menunggu-nunggu kelanjutannya. Skor: 8.5/10.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun