Mohon tunggu...
dewi sartika
dewi sartika Mohon Tunggu... Wiraswasta - ig : dewisartika8485

penyuka sejarah, travelling, kuliner, film dan olahraga

Selanjutnya

Tutup

Film

Sinopsis Film "Sleepy Hollow" yang Dibintangi Johnny Depp

14 Mei 2024   16:32 Diperbarui: 14 Mei 2024   17:15 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Johnny Depp & Christina Ricci (Paramounth Pictures/imdb)

Pada tahun 2019 lalu, situs  tirto pernah memuat artikel tentang dunia sinema Hollywood. Dalam artikel tersebut, penulis menyebut tahun 1999 sebagai tahun terbaik bagi sinema modern. Mengapa demikian? Secara garis beras, penulis mengungkapkan bahwa di tahun itu bermunculan film-film dengan ide baru meski film yang diproduksi dibuat berdasarkan novel, tetapi cerita film terasa orisinil.

Sebagai remaja yang tumbuh di akhir abad 20, saya pun mencoba mengingat kembali film-film apa saja yang rilis di tahun 1999. Beberapa film masih mengendap di benak saya seperti The Matrix, Star Wars: Episode I -- The Phantom Menace, She's All That, Fight Club, 10 Things I Hate About You, dan American Beauty.

Baca juga : Sinopsis Film 'One Day'   

Selain film-film tersebut, sebenarnya ada satu film lagi yang masih saya ingat sampe sekarang. Ya, seperti yang saya sebutkan di judul, Sleepy Hollow. Meskipun film ini kurang begitu populer di tahun 1999, tetapi cerita film ini saya sukai mengingat saya memang menggemari film-film historical fiction.

Sleepy Hollow diangkat dari cerita pendek Washington Irving yan terbit tahun 1820, The Legend of Sleepy Hollow tentang legenda penunggang kuda tanpa kepala.

Keterangan Film

Judul                                     : Sleepy Hollow

Sutradara                            : Tim Burton

Penulis skenario               : Andrew Kevin Walker

Pemain                                 : Johnny Depp, Christina Ricci, Michael Gambon, Miranda Richardson, Ray Park dan Christopher Walken

Perusahaan pembuat    : Paramount Pictures, Mandalay Pictures, Scott Rudin Productions, American Zoetrope, dan Tim Burton Productions

Rilis                                        : November 1999

Sinopsis Film Sleepy Hollow

Johnny Depps ebagi Ichabod Crane(Paramounth Pictures/imdb)
Johnny Depps ebagi Ichabod Crane(Paramounth Pictures/imdb)

Ichabod Crane (Johnny Depp), seorang polisi New York yang tidak mempercayai takhayul serta lebih mengedepankan nalar dengan mengutamakan penyelidikan berdasarkan ilmu pengetahuan ditugaskan ke sebuah tempat terpencil bernama Sleepy Hollow.

Di Sleepy Hollow telah terjadi pembunuhan misterius yang dilakukan penunggang kuda tanpa kepala. Menurut cerita yang beredar penunggang kuda tanpa kepala ini adalah seorang tentara bayaran Hessian sewaktu terjadi Revolusi Amerika yang menunggangi kuda hitam untuk mencari kepalanya yang hilang.

Baca juga : Sinopsis Film ' No Hard Feelings'

Setibanya di Sleepy Hollow, Ichabod Crane disambut para tetua Sleepy Hollow, tuan tanah kaya raya Baltus van Tassel  (Michael Gambon), dokter Thomas Lancester, Pendeta Steenwyck, notaris James Hardenbrook, dan hakim Samuel Phillipse.

Ichabod Crane juga berkenalan dengan putri Baltus, Katrina van Tassel yang segera menarik perhatiannya. Atas kebaikan Baltus, Ichabod menginap di kediaman tuan tanah tersebut. Selanjutnya, Ichabod melakukan penyelidikan lalu mengetahui bahwa salah satu korban pembunuhan adalah seorang perempuan yang sedang hamil.

(imdb)
(imdb)

Dengan bantuan seoang pemuda bernama Young Masbath dan Katrina, Ichabod pergi ke sebuah hutan terlarang yang ditinggal seorang perempuan tua. Kepada Ichabod, perempuan tersebut bercerita lokasi kuburan penunggang kuda tanpa kepala serta bahwa seseorang telah menggali kuburan tersebut kemudian mengambil kepala penunggang kuda. Tujuannya, agar orang tersebut bisa mengendalikan penunggang kuda tanpa kepala sehingga mematuhi perintahnya untuk melakukan pembunuhan.

Pembunuhan yang dilakukan penunggang kuda tanpa kepala kembali terjadi. Kali ini menimpa sejumlah orang termasuk Brom van Brunt, laki-laki yang menyukai Katrina. Setelah berhipotesis bahwa penunggang kuda membunuh orang berdasarkan target, Ichabod kemudian mencurigai Baltus sebagai orang yang mengendalikan penunggang kuda tanpa kepala.

Baca juga : Review Film 'Rebecca'

Warga Sleepy Hollow lalu berkumpul di gereja, mencari perlindungan dari penunggang kuda tanpa kepalanya. Nahasnya, para tetua Sleepy Hollow malah terbunuh termasuk Baltus. Ichabod mencurigai Katrina sebagai pengendali penunggang kuda tanpa kepala setelah terbunuhnya para tetua dan istri Baltus, Lady Mary van Tassel (Miranda Richardson).

Christopher Walken sebagai Penunggang kuda tanpa kepala (Paramounth Pictures/imdb)
Christopher Walken sebagai Penunggang kuda tanpa kepala (Paramounth Pictures/imdb)

Kecewa dengan kenyataan yang didapatinya, Ichabod memutuskan kembali ke New York. Namun, ia lekas membatalkan perjalanan pulang sesudah menemukan bukti baru sewaktu hendak keluar dari Sleepy Hollow. Ichabod kembali ke rumah Katrina.

Ichabod akhirnya mengetahui, dalang serangkaian pembunuhan misterius yang dilakukan penunggang kuda tanpa kepala adalah Lady Mary van Tassel yang berpura-pura mati dibunuh penunggang kuda. Lady Mary van Tassel bermaksud membalas dendam atas masa lalunya.

Bersama Young Masbath, Ichabod berusaha membebaskan Katrina serta mengambil kepala penunggang kuda dari Lady Mary van Tassel .

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun