Mohon tunggu...
Deni Mildan
Deni Mildan Mohon Tunggu... Lainnya - Geologist

Geologist | Open Source Software Enthusiast | Menulis yang ringan-ringan saja. Sesekali membahas topik serius seputar ilmu kebumian | deni.mildan@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Inilah 6 Cara Mengatasi Rambut Rontok Secara Alami

26 Juni 2021   17:35 Diperbarui: 26 Juni 2021   17:53 382
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ada yang merasa rambutnya sering rontok?

Sebenarnya kita tidak perlu terlalu khawatir saat rambut rontok. Rambut rontok merupakan kondisi yang umum terjadi. Dalam sehari, rata-rata 50-100  helai rambut gugur. 

Yang menjadi permasalahan adalah ketika rambut rontok dalam jumlah yang lebih banyak dan berlangsung terus menerus. Jika dirasa terlalu berlebihan, kondosi tersebut patut diwaspadai.

Berbagai cara dapat dilakukan untuk mengatasi kerontokan rambut. Secara medis, kita bisa melakukan prosedur terapi atau transplantasi rambut seperti Wayne Rooney. Kita pun bisa memulihkan rambut rontok dengan bantuan obat penumbuh rambut.

Akan tetapi, cara-cara tersebut meresahkan sebagian orang. Upaya-upaya tersebut dinilai dapat menimbulkan efek samping. Selain itu biaya yang diperlukan pun kemungkinan besar tidak sedikit.

Untuk menjawab kekhawatiran tersebut, kita bisa mengatasi rambut rontok dengan secara alami. Berikut beberapa cara mengatasi rambut rontok secara alami yang mudah dilakukan.

1. Tidak terlalu sering keramas

Banyak yang mengira keramas setiap hari dapat menjaga rambut tetap sehat. Padahal penggunaan shampo yang terlalu sering dapat menyebabkan rambut rusak dan kering.

Apalagi jika rambut dikeringkan dengan cara menggosokkan handuk ke kepala. Potensi rambut rontok akan semakin tinggi.

Sebaiknya kita hanya keramas 1 hingga 3 kali dalam seminggu. Jangan lupa keringkan rambut dengan lembut.

2. Berhati-hati dalam menata rambut

Penataan rambut yang umum kita jumpai seperti, mewarnai, mencatok, dan mengeritingkan rambut dapat menyebabkan rambut rusak dan mengiritasi kulit kepala. Oleh karena itu kita perlu lebih hati-hati dalam menata rambut.

Jika hendak mewarnai rambut, misalnya, pastikan pewarna rambut aman untuk rambut dan kulit. Beberapa merk pewarna rambut menyarankan pengecekan respon rambut dan kulit terhadap pewarna 24 - 48 jam sebelum aplikasi. 

3. Menerapkan pola hidup sehat

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun