Mohon tunggu...
Muhammad Dendy
Muhammad Dendy Mohon Tunggu... Seniman - menulis adalah obat hati

"saya adalah orang yang selalu ingin belajar dan selalu ingin mengembangkan segala potensi yang ada dalam diri saya"

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Nintendo, Dari Perusahaan Pembuat Kartu Permainan hingga Menjadi Raksasa Mainan Dunia

30 Januari 2018   16:11 Diperbarui: 31 Januari 2018   01:15 2435
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Secara penjualan Nintendo Wii U kalah dibandingkan Xbox One dan PS4. Akan tetapi, meskipun tidak sukses seperti kakaknya nintendo Wii. Nintendo Wii U memiliki banyak sekali game-game ekslusif khas nintendo seperti super smash bros, mario kart, pigmin 3, super mario 3d world, bayonnetta 2, splatoon dan super mario maker.Nintendo Wii U terkenal dengan game-gamenya yang interaktif seperti pendahulunya Nintendo Wii.

Meskipun nintendo kalah dengan PS4 dan Xbox One dalam konsol rumahannya, yaitu Nintendo Wii U.Akan tetapi dalam dunia konsol genggan hingga kini nintendomasih mendominasi. Dimana nintendo switch dan 3DS berhasil merajai konsol genggam hingga saat artikel ini ditulis.

Playstation Vita, konsol handheld andalan sony paling mutakhir seakan harus bertekuk lutut dengan keberadaan 3DS dan nintendo switch. Bahkan switch dalam segi penjualan berhasil mengalahkan PS4.

Nintendo, sebuah perusahaan pembuat konsol yang terkenal akan game-game ekslusifnya dengan gameplay yang penuh warna dan ceria. Seakan menorehkan sejarah panjang dalam dunia gamenya.

Sebagai perusahaan konsol game yang mengawali karies dalam kartu permainan plastik, nintendo seakan terus menjadi pelopor konsol yang anti mainstream. Dimana bagi nintendo kemampuan grafis adalah hal kedua. Sehingga bagi nintendo game-game ekslusif dan gameplay terbaik adalah hal yang menjadi senjata pamungkas bagi nintendo untuk mengalahkan rival abadinya yaitu sony dan microsoft.

Secara asam garam kehidupan dalam dunia permainan, nintendo memang jauh lebih matang dibandingkan sony dan microsoft. Jika para pembaca lahir dan besar pada era 80-an dan 90-an pasti mengetahui bagaimana para penyewa gimbot (sebutan untuk nintendo game and watch) dan para penyewa game boy, bertebaran didepan sekolah.


Serta bagaimana uniknya game-game Nintendo Entertainment Sistem (NES) dan super nintendodengan kehadiran donkey kong, mario bros, dan the legend of zelda. Bagi generasi yang menikmati masa kecil era 80-an dan 90-an, bahkan era 70-an nama nintendo sudah pasti membekas dihati.

Nintendo perusahaan permainan anak-anak yang mengawali karier sebagai penjual kartu permainan yang kini menjadi raksasa game konsol dunia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun