Mohon tunggu...
Dee Daveenaar
Dee Daveenaar Mohon Tunggu... Administrasi - Digital Mom - Online Shop, Blogger, Financial Planner

Tuhan yang kami sebut dengan berbagai nama, dan kami sembah dengan berbagai cara, jauhkanlah kami dari sifat saling melecehkan. Amin.

Selanjutnya

Tutup

Love

Ketika Isteri Selingkuh

21 Januari 2021   09:53 Diperbarui: 21 Januari 2021   10:14 524
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Lantas bagaimana reaksimu saat itu."

"Dalam kondisinya yang lemah itu, mana mungkin aku marah. Walaupun aku sangat terkejut juga terpukul. Bayangkan, selama ini kupikir kita baik-baik saja. Sudah 20 tahun kami menikah, Dee."

"Nah itu sudah tepat, Niel. Sekarang Winda sudah tiada, Buat tapa kau ungkit-ungkit lagi?"

Aku tahu penyakit gagal ginjal Winda akhirnya sudah melampaui batas asuransi yang mereka miliki. Akhirnya tabungan keluargapun jadi terkuras, demikianpun derita pasangan itu masih berlanjut saat Winda terdiagnosa menderita Covid-19. Hanya sebentar dari diagnosa tersebut, Winda akhirnya menghembuskan napas terakhir. Dan 4 bulan kemudian, Niel masih penasaran.

Niel gusar, "Coba kalau kamu yang mengalaminya. Bagaimana reaksimu?"

Aku tertawa, "Kamu kok nanya ke aku. Aku yang hanya bisa mempertahankan perkawinan selama 3 tahun. Kamu tahu Niel, aku bukan orang yang pemaaf jika merasa sudah optimal dalam membina hubungan. Jika aku tersakiti, aku akan pergi."


"Nah apalagi 20 tahun menikah, tiba-tba pasanganmu mengakui perselingkuhannya. Yang ada kan jadi mikir, salahku apa kok jadi begini," Niel makin mendesak.

"Tidakkah hal itu kau tanyakan pada Winda?"

"Ya dan dia hanya menangis sembari meminta maaf."

 "Aku tahu sampai detik ini mungkin belum timbul maafmu padanya. Namun saranku, maafkanlah. Aku tidak paham bagaimana 20 tahun pernikahan bisa dikhianati. Pasti ada sebabnya dan selain Winda jika kau mau bersabar serta teliti memeriksa masa lalu kalian pasti kau bisa menemukan penyebabnya.. Namun dengan kepergian abadinya sementara kau dan anak-anakmu masih harus menjalankan hidup yang pastinya masih panjang bagi mereka. Kau harus tegar demi mereka. Aku sih menyarankan lupakanlah masa lalu bersama Winda, dia Ibu dari 2 anakmu dan dia sudah pergi selamanya."

Niel terdiam lama, anak sulungnya melintas dengan sepedanya. Aku melambaikan tangan seraya mengingatkan,

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Love Selengkapnya
Lihat Love Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun