Mohon tunggu...
Dani Ramdani
Dani Ramdani Mohon Tunggu... Lainnya - Ordinary people

Homo sapiens. Nulis yang receh-receh. Surel : daniramdani126@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Indonesia Masters 2022: Anthony Ginting Selamatkan Muka Tunggal Putera Indonesi di Babak 16 Besar

9 Juni 2022   19:34 Diperbarui: 9 Juni 2022   22:39 286
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Anthony Ginting menjadi satu-satunya tunggal putera Indonesia yang melaju ke perempat final Indonesia Masters 2022. | Source:KOMPAS.COM

Akan tetapi, Chico mulai tertekan dan tidak bisa mengembangkan permainan. Chico bahkan tertinggal tujuh angka yaitu 7-14. Selepas itu, Chico kembali tertinggal 10 angka menjadi 9-19.

Menjelang akhir gim pertama, Chico Aura berhasil meraih dua poin beruntun. Loh Kean Yew akhirnya menutup gim pertama dengan keunggulan 21-11.

Di gim kedua, Loh Kean Yew tetap tampil dominan. Chico berhasil mendekat dan menipiskan skor 5-6. Namun, tunggal putera Singapura itu terlalu dominan.

Interval gim kedua ditutup dengan skor 8-11 untuk keunggulan Loh Kean Yew. Selisih tiga poin terebut terus terjaga pada angka 10-13 dan terus berlanjut 14-17.

Loh Kean Yew tetap mengendalikan permainan dan berhasil meraih tiga poin beruntun. Loh Kean Yew akhirnya merebut gim kedua dengan keunggulan 21-14.

Dengan hasil ini, Chico Aura terdepak di Indonesia Masters 2022. Sementara itu, Loh Kean Yew melaju ke quarter final dan akan bersua Lu Guang Zu.


Satu tunggal putera Indonesia yang tersisa adalah Anthony Ginting. Di babak 16 besar, Ginting kembali bersua dengan tunggal putera Thailand, yaitu Shittikom Thammasin.

Di gim pertama, Shittikom berhasil unggul atas Ginting dengan skor 0-3. Tapi, Ginting tampil dominan dengan kombinasi serangan smash dan drop shot. 

Ginting berhasil meraih sembilan poin beruntun, Ginting berbalik unggul 9-3. Perolehan poin Ginting terhenti setelah pukulannya melebar. Ginting berhasil menutup interval gim pertama dengan skor 11-4.

Ginting terus meraih poin dan melebarkan jarak menjadi sepuluh poin. Ginting unggul jauh 18-8. Laju poin Ginting terhenti, Shittikom berhasil meraih empat poin beruntun dan skor menjadi 18-12.

Ginting akhirnya berhasil merebut gim pertama setelah jumping smash kerasnya tidak mampu dikembalikan Shittikom. Ginting unggul dengan skor 21-13.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun