Mohon tunggu...
Daniel Mashudi
Daniel Mashudi Mohon Tunggu... Freelancer - Kompasianer

https://samleinad.com E-mail: daniel.mashudi@yahoo.com

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Ahsan/Hendra Melaju ke Final BWF World Championship 2013

10 Agustus 2013   14:48 Diperbarui: 24 Juni 2015   09:28 1003
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1376120710489575945

Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil melaju ke babak final BWF World Championship 2013 yang diselenggarakan di China. Ahsan/Hendra berhasil melangkah ke partai puncak setelah pada babak semifinal siang ini mengalahkan pasangan tuan rumah Cai Yun/Fu Hai Feng beberapa menit yang lalu.

[caption id="attachment_258889" align="aligncenter" width="660" caption="streaming pertandingan (http://www.youtube.com/user/bwf)"][/caption]

Sebelum pertandingan berlangsung, kedua pasangan tersebut memiliki rekor yang sama kuat 2-2 dari empat kali pertemuan sebelumnya. Dua pertandingan terakhir yang berlangsung tahun 2013, dimenangkan oleh Ahsan/Hendra

Singapore Open (Juni 2013): Ahsan/Hendra – Cai/Fu 21-16 21-14 Djarum Indonesia Open (Juni 2013): Ahsan/Hendra – Cai/Fu 21-18 21-13 Hong Kong Open (Nopember 2012): Ahsan/Hendra – Cai/Fu 17-21 15-21 Sudirman Cup (Mei 2009): Ahsan/Hendra – Cai/Fu 10-21 21-19 12-21

Pada game pertama, pasangan China yang memiliki ranking 11 dunia tersebut berhasil membuka skor terlebih dahulu, unggul terhadap Ahsan/Hendra yang memiliki ranking 5 dunia. Kejar mengejar angka pun terjadi melalui pertandingan yang diwarnai bola-bola cepat. Pengembalian bola dari pasangan Indonesia yang menyangkut di net membuat interval babak pertama menjadi milik China. Ahsan/Hendra tertinggal 7-11.

Di interval kedua, pasangan China terus memimpin meski perolehan skor berlangsung ketat. Ahsan/Hendra berhasil menyamakan kedudukan 17-17, sebelum akhirnya game pertama ini disudahi oleh smash Ahsan di sisi kanan permainan China. 21-19 untuk keunggulan Indonesia.

Di game kedua, perolehan angka pun tetap berlangsung ketat di antara kedua ganda tersebut. Tercatat skor imbang beberapa kali terjadi, hingga 7-7. Namun selepas skor 7-7 tersebut, Ahsan/Hendra memimpin perolehan angka dan menutup interval dengan 11-7.

Di interval kedua, pasangan merah putih semakin tak terkejar. Meski Cai/Fu berusaha mendekati perolehan angka Ahsan/Hendra, namun game kedua ini juga akhirnya menjadi milik pasangan Ahsan/Hendra. Sebuah pengembalian dari pasangan China yang membentur net menyudahi pertandingan ini dengan angka 21-19 21-17 untuk kemenangan Ahsan/Hendra dalam waktu 34 menit.

Pada partai fiinal hari Minggu, 11 Agustus 2013 besok, Ahsan/Hendra akan bertanding melawan pemenang pertandingan antara Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark) melawan Kim Ki Jung/Kim Sa Rang. Sementara itu, ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir juga akan bertanding di partai semifinal melawan ganda tuan rumah Zhang Nan/Zhao Yunlei.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun