Mohon tunggu...
Dandy Putra
Dandy Putra Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Efek Globalisasi Dewasa Ini

3 November 2015   20:15 Diperbarui: 3 November 2015   20:24 191
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Globalisasi adalah suatu perubahan atau proses yang timbul karena kemajuan teknologi yang begitu pesat , sehingga tak ada jarak yang bisa memisahkan antara satu orang dengan yang lainnya hanya saja fisik mereka memang berada jauh satu sama lain .

Namun tidak hanya teknologi yang mempengaruhi globalisasi banyak factor seperti kebutuhan suatu Negara yang satu dengan yang lainnya semua Negara tidak dapat memenuhi kebutuhan dalam negerinnya sendiri pasti memerlukan bantuan dari Negara lainnya mulai dari transportasi , produk konsumsi , telekomunikasi, budaya dan masih banyak yang lainnya , semua ini menyebabkan sebuah ketergantungan untuk memenuhi kebutuhan Negara tersebut dengan contoh Negara yang mempunyai cadangan minyak dunia dengan jumlah besar dan jikalau dapat mengolahnya menjadi minyak siap pakai sangat banyak dibutuhkan oleh banyak Negara di dunia ini karena banyak hal seperti transportasi , kegiatan pabrik , pertambangan dan banyak lagi yang didalam prosesnya membutuhkan bahan bakar minyak  untuk membuat semuanya dapat berjalan dan tentunya menghasilkan produk yang diingikan . Maka dari itu sampai saat ini hampir semua Negara tidak dapat lepas dari ketergantungan akan kebutuhan akan minyak . 

     Dapat disimpulkan bahwa satu Negara sangat memerlukan 

\kerjasama dalam bidang seperti kegiatan ekspor dan import untuk menunjang kesejahteraan bangsanya banyak hal yang harus dipenuhi agar sebuah Negara tidak jatuh dalam sebuah krisis , maka dari itu pentingnya sebuah hubungan dengan Negara tetangga atapun Negara yang berbeda benua sekalipun . 

     Dari hubungan tersebut tentunya ada dampak positif dan negatifnya sama halnya seperti globalisasi ada dampak positif dan negatifnya , dampak positifnya tentunya banyak mulai dari segi komunikasi , contohnya saja pada zaman dahulu orang-orang harus menggunakan surat atau atau tidak kurir untuk menyampaikan sebuah pesan dari satu orang ke orang lain , namun seiring perkembangan zaman mulai dari sebuah telepon hingga saat ini sebuah alat komunikasi dengan basis interface dapat diperoleh dengan mudah dan tidak menutup kemungkinan suatu saat nanti ada alat komunikasi dengan basis seperti bertemu langsung di dunia nyata namun tepat melalui sebuah alat . Sedangkan contoh lain dalam segi budaya , tidak semua budaya bangsa asing itu buruk kita dapat menyaringnya dan tentu ada beberapa yang patut kita teladani seperti budaya tepat waktu yang sangat dipegang teguh orang bangsa jepang dan dengan itu sangat mempengaruhi kemajuan Negara tersebut contohnya Jepang . Namun ada juga kebiasaan yang tidak selaras dengan budaya timur seperti yang di barat dianggap wajar-wajar saja seperti meminum minuman keras di tempat umum namun di timur itu sangat tidak sopan dan mungkin dapat dikenakan hukuman berupa sanksi mulai dari sosial bahkan pidana . Tentu yang penting adalah kita harus memilah mana yang baik dan mana yang kurang baik .

     Namun diantara jenis globalisasi yang paling berpengaruh adalah globalisasi di bidang teknologi , bidang ini hampir mempengaruhi semua bidang mulai dari budaya hingga sistem pemerintahan semuanya dapat dibilang bergantung pada teknologi , mungkin era dewasa ini Negara yang mengusai teknologi biasanya maju dalam bidang yang lainnya . Di era modern ini segala sesuatunya dapat dilakukan secara online dan praktis , mulai dari informasi yang semakin mudah diperoleh namun disisi lain informasi yang begitu banyak tersebut tentunya sangat sulit untuk dikendalikan . Tentu saja ini adalah sebuah masalah yang besar untuk orang pribadi maupun Negara karena begitu pentingnya sebuah informasi sampai dapat menyebabkan perang ataupun sesuatu yang tidak diingikan terjadi .


     Namun semua itu tentunya kembali pada masing-masing individu bagaimana cara dan sikap kita terhadap globalisasi dalam bidang apapun , apakah kita akan melihat dari sudut pandang negative atau positif , tergantung bagaimana kita menyikapinya .

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun