Mohon tunggu...
Dandi M S.S.M.
Dandi M S.S.M. Mohon Tunggu... Konsultan - Pembaca

Hi warga Kompasiana, nama saya Dandi Mailana Saputra.,S.M. Full time Business Part time Blogger Kegiatan saya dapat kalian kunjungi di instagram @dandi_m_s

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop Artikel Utama

Adu Panggung Para Jawara, Siapa Layak Pimpin Kota Tangerang?

26 Agustus 2022   22:38 Diperbarui: 30 Agustus 2022   08:15 1612
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Panggung Pilwalkot Tangerang menjadi perhatian khusus terutama bagi warganya. Selalu ada nama kuat nasional yang ikut turun gunung. Siapa selanjutnya? (KOMPAS.com/SINGGIH WIRYONO)

Pada Tahun 2023 Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah akan berakhir. Langkah moncer Arief di Kota 1000 Industri terbilang cukup apik.

Di saat masih berusia 31 tahun, Arief mendapat panggung yang baik setelah menjadi orang nomor 2 di Kota Tangerang. Kemudian jalan mulusnya mengantarkan Arief memenangkan dua kali pemilihan Wali Kota Tangerang.

Meskipun pada periode ke dua hanya melawan kotak kosong, namun bukan berarti langkah mudah ia lalui begitu saja. Setelah sebelumnya berhasil mengalahkan tokoh asal Tangerang, Abdul Syukur, dan Mantan komedian top Indonesia, yaitu Dedi Gumelar atau yang akrab di sapa Miing Bagito.

Tak mudah ternyata melawan anak muda yang namanya baru di kenal 5 tahun belakangan usai berhasil menjadi Wakil Walikota Kota Tangerang.

Bahkan Miing Bagito yang namanya lebih popular sejak lama pun hanya memperoleh suara 17,1%, berbanding terbalik dengan Arief yang unggul telak dengan perolehan 48,01%. Sementara Abdul syukur mendapatkan suara 26,34%. Mungkin Perolehan ini menjadi pertimbangan hilangnya penantang Arief pada Pilwalkot 2018.

Sebagai Penyangga Ibu Kota, Pilwalkot Tangerang cukup menjadi daya tarik bagi para politikus. Lantas siapa yang akan menggantikan Arief setelah masa Jabatannya berakhir?

Yang jelas, apabila tetap mengikuti Pilkada serentak 2024 maka posisi Walikota akan diisi oleh Pj yang ditunjuk oleh Kemendagri sebagai Kementrian yang menaungi para pejabat daerah.

Memang masa berakhirnya masih satu tahun lagi namun kontestasi menuju Kota Tangerang 1 sudah dimulai dua tahun terakhir ini. Banyak tokoh Kota Benteng ini terpampang di sekitar sudut jalanan Kota Tangerang membuat pesta rakyat Kota Tangerang segera mulai start.

Banyak nama lama yang mulai muncul kembali di publik. Seperti Abdul Syukur yang balihonya mulai tampak di berbagai sudut jalan.

Dengan nama besar mantan walikota Tangerang sekaligus mantan Gubernur banten yaitu Wahidin halim, maka nama Abdul Syukur menjadi pertimbangan besar lawan lain untuk beradu pada kontestasi Kota Tangerang 1.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun