Mohon tunggu...
Dahlia Pusvitasari
Dahlia Pusvitasari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN SMH BANTEN

Saya suka menulis semoga tulisan saya bisa di baca dan bermanfaat bagi semua

Selanjutnya

Tutup

Trip

Wisata Pulau Cangkir di Kabupaten Tangerang

2 Desember 2023   15:09 Diperbarui: 2 Desember 2023   15:26 491
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kalian pasti belum tau kan?

Bahwa ada salah satu tempat wisata Pulau yang berada di kabupaten Tangerang. Pulau Cangkir merupakan salah satu destinasi wisata religi di Banten yang dapat dikunjungi, sebab di Pulau Cangkir terdapat makam Pangerang Jaga Lautan. Dengan lokasi tepatnya di desa Kronjo, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang-Banten. Perjalanan sekitar 1 jam dari Kota Tangerang dan 2 jam dari Kota Serang, Ibu Kota Provinsi Banten. Pulau ini sama halnya dengan pantai kebanyakan, terdapat pasir dan batu-batu di pinggir Pulau tersebut, dan terdapat juga tanaman mangrove yang menambah keindahan Pulau tersebut, selain itu banyak juga saung-saung untuk wisatawan beristirahat sambil menikmati pemandangan di Pulau Cangkir.

Harga masuk untuk ke pantai Pulau Cangkir juga tidak terlalu mahal biasanya wisatawan yang menggunakan kendaraan roda dua dikenakan biaya sebesar Rp10.000 dan yang menggunakan kendaraan roda empat sebesar Rp20.000 untuk bisa masuk kedalam pantai tersebut.

Pulau Cangkir ini juga menjadi wadah untuk nelayan dalam mencari sumber penghasilan, karena di  Pulau Cangkir banyak hewan laut seperti ikan dan lain-lain yang bisa di tangkap oleh nelayan dan di jual kepada penduduk desa tersebut,bukan hanya kepada penduduk desa saja tetapi juga kepada wisatawan yang berkunjung ke  Pulau Cangkir itu, selain itu  Pulau Cangkir juga tersedia banyak aneka ragam makanan yang bisa wisatawan coba untuk mengisi perut yang lapar. Selain makanan juga banyak oleh-oleh yang bisa di beli untuk kita bawa pulang.

Selain menjadi temoat wisata Pulau Cangkir ini terdapat makam keramat Pangeran Jaga Lautan. Pangeran Jaga Luatan atau Syekh Waliyuddin adalah ulama yang berasal dari Banten, putra dari Sultan pertama Banten yaitu Pangeran Hasanudin dari istri selir, dan cucu dari Syech Syarif Hidayatullah atau Sunan Gunung Jati, Cirebon. Makam ini berada di pinggir Pulau Cangkir dengan sebuah bangunan yang menutupinya, makam tersebut sering di datangi wisatawan jika berada di Pulau Cangkir untuk sekedar mengirim doa kepada makam tersebut.

Wisata Pulau Cangkir ini menjadi salah satu tempat wisata yang harus kalian kunjungi jika kalian berada di kabupaten Tangerang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun