Mohon tunggu...
youngbrave
youngbrave Mohon Tunggu... Freelancer - Ingin berbagi hal-hal menarik yang ada di dunia ini.

Seorang penulis yang suka berimajinasi hal-hal luar biasa.

Selanjutnya

Tutup

Financial

Mitos Investasi Ini Ternyata Tidak Benar-benar Terjadi

21 April 2021   21:38 Diperbarui: 26 April 2021   15:25 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Finansial. Sumber ilustrasi: PEXELS/Stevepb

Ada banyak alasan kenapa orang enggan melakukan investasi. Salah satunya adalah sudah kadung terjebak mitos yang sudah ada terkait aktivitas ini. Salah satunya misalnya soal investasi yang untuk memulainya butuh dana yang besar. Padahal aslinya tidak selalu demikian lho.

Ada juga yang mengatakan jika investasi itu kalau rugi bisa bikin bangkrut. Buktinya banyak kasus-kasus investasi yang membuat uang investornya raib. Hal itu sebenarnya tidak akan terjadi jika kita mendalami soal investasi yang sebenarnya. Baik dari sisi mekanisme maupun risikonya. Berikut ini beberapa mitos soal investasi yang ternyata salah.

Investasi butuh modal besar

Faktanya investasi bisa dimulai dari berapa saja uang yang kita miliki. Bahkan ada yang membuka layanan investasi berupa reksadana dengan dana awal sekitar Rp10 ribu saja. Sangat murah bukan?

Mekanismenya ruwet

Ini juga tidak benar karena investasi di zaman sekarang sangat mudah. Untuk membeli saham atau semacamnya kita hanya perlu transfer antar bank ke rekening investasi kita. Setelah itu tinggal membeli instrumen investasi yang kita mau. Mudah bukan?

Risiko investasi itu besar

Investasi memang ada risikonya, tapi itu nantinya sejalan dengan pendapatan yang kita terima. Di samping itu ada banyak investasi yang risikonya hampir tidak ada. Misalnya reksadana pasar uang, obligasi, hingga deposito.

Banyak yang takut untuk investasi padahal belum mencari tahu lebih dalam. Investasi penting karena sifatnya tak hanya menyimpan tapi juga mengembangkan aset investasi yang kita miliki.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun