Mohon tunggu...
SUSANTY
SUSANTY Mohon Tunggu... Guru - Guru

Saya orang yang bersemangat dan terbuka

Selanjutnya

Tutup

Parenting Pilihan

Pentingnya Menjaga Kesehatan Mental Anak-Anak Kita

30 September 2022   06:55 Diperbarui: 30 September 2022   15:55 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Parenting. Sumber ilustrasi: Freepik

Dan,

Disatu sisi, orangtua sebenarnya adalah malaikat pelindung di dunia yang Tuhan turunkan untuk anak-anaknya, sejatinya orangtua melindungi, membimbing, mengayomi, merawat, mendidik dan mengasihinya dengan sepenuh hati. Bukan malah kita sebagai orangtua yang menyakiti mereka.

Dengan harapan, apa yang kita lakukan dengan baik dan semestinya terhadap anak-anak kita, akan kembali kepada kita di masa tua kita nanti, karena anak-anaklah yang harusnya berbalik merawat dan menjaga kita saat sudah menua dan tak berdaya.

Berkaca pada banyak kejadian di dunia ini terkait dengan perlakuan buruk orangtua kepada anak-anaknya, khususnya dalam pembahasan kita kali ini tentang keinginan anak untuk memilih jurusan sekolah atau kuliah yang diinginkannya, mari kita coba untuk lebih memahami, mengenal lebih dekat anak-anak kita dengan masing-masing karakteristiknya yang khas, dengan segala potensi yang melekat pada dirinya, dengan segala kekurangan dan kelebihan mereka.

Bantu mereka dengan kasih sayang kita,

agar anak-anak kita bisa nyaman menjalani kehidupannya, menjadi pribadi dengan mental sehat sehingga mampu berkompetisi di tengah deru badai perjuangan hidup yang tidak pernah ada hentinya.

Tugas kita membimbingnya, menjaganya, menasehatinya.

Biarkan mereka bertebaran di atas muka bumi ini dengan berjalan setengah melonjak kegirangan, karena tahu, bahwa orangtuanya sangat mendukung dan mengasihinya, orangtuanya bukan sekedar orangtua, tapi juga sahabat yang selalu ingin ditemuinya apan saja, dimana saja.

Aaaahhhh....Sungguh suatu karunia luar biasa bisa melihat anak-anak kita bahagia dalam berbagai cara yang baik.

Dan kita, orangtuanya, adalah bagian dari rasa yang membuat mereka bahagia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun