Mohon tunggu...
Chaerul Sabara
Chaerul Sabara Mohon Tunggu... Insinyur - Pegawai Negeri Sipil

Suka nulis suka-suka____

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Wimbledon 2023: Aldila/Middelkoop Lolos ke 16 Besar

9 Juli 2023   23:15 Diperbarui: 9 Juli 2023   23:55 219
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Aldila Middelkoop (Instagram @dila11)

Setelah sukses mencapai babak semifinal di Rolland Garros, petenis Indonesia, Aldila Sutjiadi, kembali berpasangan dengan petenis asal Belanda, Matwe Middelkoop untuk tampil di turnamen Grandslam Wimbledon, duo Indonesia-Belanda ini sukses menembus babak 16 besar setelah dalam laga pembuka menang dengan skor 2-1 atas lawannya.

Aldila/Middelkoop berhasil melewati babak pertama dengan mengalahkan pasangan gado-gado Meksiko-Rep. Ceko Santiago, Gonzalez /Barbora Strycova melalui pertarungan yang berlangsung sengit dalam durasi dua jam satu menit yang berakhir dengan kedudukan 6-4, 3-6, dan 7-6 (10-7).

Mengawali pertandingan yang berlangsung di All England Club, London, Inggris, Minggu (9/7/2023) sore WIB, Aldila/Middelkoop mendapatkan perlawanan sengit dari Gonzalez/Strycova yang memegang servis, sempat memaksa hingga deuce tetapi lawan berhasil memenangkan game pertama.

Namun, di game kedua Aldila/Middelkoop langsung merespon dengan serangan cepat dan merebut game ini dengan love game. Di game ketiga pertandingan kembali berjalan ketat, Aldila/Middelkoop sempat memaksa dua kali deuce tetapi lawan berhasil mempertahankan servisnya, 1-2 Aldila/Middelkoop tertinggal.

Game ke-empat, Aldila/Middelkoop kembali menggebrak hanya memberikan kesempatan lawan menyamakan di poin 15-15 sebelum merebut tiga poin berikutnya untuk menyamakan skor menjadi 2-2. Tetapi lawan kembali unggul 3-2, meski pasangan Indonesia-Belanda bisa kembali memaksa terjadi deuce.


Skor kembali menjadi imbang 3-3 setelah Aldila/Middelkoop memenangi game ke-enam dengan love game. Di game ketujuh Aldila/Middelkoop akhirnya sukses melakukan break point, setelah melalui pertarungan sengit hingga empat kali deuce. Sayangnya lawan berhasil membalas melakukan break point untuk kembali menyamakan skor 4-4.

Namun, dua game berikutnya Aldila/Middelkoop tak memberi kesempatan kepada lawannya untuk mengembangkan permainan, mematahkan servis lawan dan mempertahankan servisnya sendiri untuk membungkus kemenangan set pertama dengan 6-4, dalam pertarungan yang berlangsung selama 37 menit.

Di set kedua, pertarungan sengit kembali terjadi. Kali ini pasangan Gonzalez/Strycova melancarkan rangkaian serangan yang bervariasi hingga membuat Aldila/Middelkoop kerepotan mengimbangi sehingga mereka selalu berada dalam posisi tertinggal.

Servis pertama kembali berada ditangan Gonzalez/Strycova, saling kejar angka berlangsung hingga kedudukan 3-4 untuk keunggulan Gonzales/Strycova dimana kedua pasangan saling mempertahankan servisnya masing-masing.

Petaka datang bagi Aldila/Middelkoop di game ke-8, lawan berhasil memanfaatkan buruknya pertahanan Aldila/Middelkoop hingga sukses melakukan break point dan kemudian menutup set kedua dengan love game untuk unggul 6-3 dalam pertarungan yang cukup singkat, 28 menit.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun