Mohon tunggu...
Christie Damayanti
Christie Damayanti Mohon Tunggu... Just a survivor

Just a stroke survivor : stroke dan cancer survivor, architect, 'urban and city planner', author, traveller, motivator, philatelist, also as Jesus's belonging. http://christiesuharto.com http://www.youtube.com/christievalentino http://charity.christiesuharto.com

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

“Mukjizat itu Nyata” : Michelle adalah Mukjizat yang Nyata Untukku dan Keluargaku

24 Desember 2015   13:59 Diperbarui: 24 Desember 2015   13:59 226
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Seperti sewaktu anakku yang kedua, seotang bayi cantik yang mungil, lahir prematur dengan segala macam permasalahnya bahkan 4 tahun pertama dalam kehidupannya, gadis kecil cantikku tidal mampu mendengar. Dia hanya bisa mendengar geledek yang menggelegar .....

 

Beberapa cerita tentang Michelle :

Sangat Menyakitkan Ketika Kita Tahu Bahwa Anak Kita Mempunyai Beberapa ‘Keterbatasan’ …..

Pertama Aku Lolos dari Maut, Karena Tuhan Mencintaiku …..

Ketika Tuhan Menyembuhkanku… 

Aku tidak mau mengulang tentang kehidupan anakku, Michelle, yang sungguh sangat inspiratif khususnya untukku. Kelahirannya pernah membuat aku sebentar ‘menghilang’ dari bumi karena pendarahan hebat luar biasa, ketika Michelle dikeluarkan dari rahimku. Dan membuat aku sebentar ‘melayang’ di dunia, diatas meja operasiku …..

Michelle salah satu MUKJIZAT dari Tuhan untukku dan keluargaku. Tuhan memberikan Michelle untuku, untuk ku rawat dengan sepenuh hati dengan kasih sayangku sebesar2nya. Tuhan memberikan Michele dengagn segala kekurangannya sejak kecil dan sekalian segala kelebihannya ….. dan Tuhan memberikan MUKJIZAT nya untuk ku lewat Michelle …..

Vonis dokter yang merawatnya walau memang masih bisa di sembuhkan lewat perawatan medis dan akasih sayang seorang ibu, adalah dia sempat tidak mendengar karena tingkat pendengarannya hanya 95dB, dimana batas ‘tuli’ atau tidak mendengar adalah 100dB. Bagai Guntur menggelegar di telingaku, mendengar vonis itu …..

Ditambah lagi, Michelle sering mengalami kejang2 atau ‘step’ dan harus minum obat syaraf untuk otak, Luminal, Selama 1 tahun. Dan itu akan sangat berpengaruh terhadap syaraf2 otaknya serta tingkah lakunya jika dia desawa.

Sampai aku re-signed dari pekerjaanku dan full untuk merawat Michelle (serta Dennis, kakaknya), serta berjuang untuk penyembuhannya. Tuhan sudah memberikan MUKJIZAT nya yang luar biasa, mengapa aku tidak mau menyambutnya untuk semua kasih sayangku, sebagai mamanya? Mengapa aku tidak mau berusaha merawatnya? Jadi, inilah aku, sebagai mama yang sungguh mengasihi Michelle dengan sgala kekurangan dan kelebihannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun