Mohon tunggu...
Celestine Patterson
Celestine Patterson Mohon Tunggu... Hoteliers - Hotelier: Hotel Management, Sales Leader, Management Hospitality

🍎Hotelier's Story : Pernak-Pernik Dunia Hospitality (Galuh Patria, 2021). Warna-Warni Berkarir Di Dunia Hospitality (Galuh Patria, 2022). Serba-Serbi Dunia Perhotelan by CL Patterson dkk (Galuh Patria, 2023). Admin of Hotelier Writers Community (9 June 2023 - present)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Pesan Lima Nilai Moral yang Membangkitkan Semangat Persatuan di Hari Waisak

26 Mei 2021   16:40 Diperbarui: 26 Mei 2021   17:03 604
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lima Nilai Moral yang membangkitkan semangat persatuan (foto CelestineP)

The Kek Lok Si dikenal sebagai kuil termegah di Asia Tenggara. Berada di area Utara Malaysia, Penang berbatasan dengan Thailand. Dibangun tahun 1890 -- 1930.

Kuil itu berada di bagian Utara Pulau Penang, sekitar 9 Km dari area wisata heritage George Town, 45 menit  dengan berkendara.

Saat kedatangan, patung Kuan Yin sedang dalam perbaikan. Kuan Yin, simbol the Goddess of Mercy.

Kek Lo Si tempat berjiarah umat Budha dari berbagai negara di Asia Tenggara, seperti Thailand, Malaysia, Singapore dan Indonesia.

Patung Buddha Tidur terbesar di Malaysia

Setelah itu, kembali ke pusat kota, area George Town saya mengunjungi Wat Chaiya Mangalaram di Pulau Tikus.

Wat Chaiya Mangalaram Thai Buddhist Temple juga berada di lokasi yang sangat luas. Di dalamnya terdapat Buddha Sleeping dengan panjang 33 meter, dilapisi emas.

Begitu panjang dan tinggi patung Buddha itu memenuhi ruangan. Di tepi-tepi tampak patung-patung kecil.

Patung Buddha Tidur menggambarkan Buddha tengah berbaring. Menurut historis, Sang Buddha tengah jatuh sakit dan akan memasuki parinirwana.

Patung Buddha Tidur terbesar di Asia Tenggara, ada di Penang (foto CelestineP)
Patung Buddha Tidur terbesar di Asia Tenggara, ada di Penang (foto CelestineP)

Di Indonesia satu-satunya Patung Buddha Tidur terbesar ada di Tajur Halang, Bogor, memiliki panjang 18 meter dan tinggi 5 meter.

Lima nilai moral yang membangkitkan semangat persatuan

Sarana ibadah nan megah sejatinya dibarengi sikap hati nan berbudi dalam melakukan Lima Nilai Moral

Hari ini umat Buddha memperingati Hari Raya Waisak. Peringatan akan kembalinya ajaran dasar moral agama Buddha yaitu Pancasila, disebut juga Lima Nilai Moral :

(1) Aku bertekad melatih diri untuk menghindari pembunuhan makhluk hidup

(2) Aku bertekad melatih diri untuk tidak mengambil barang yang tidak diberikan

(3) Aku bertekad melatih diri untuk tidak melakukan perbuatan asusila

(4) Aku bertekad untuk melatih diri menghindari ucapan yang tidak benar

(5) Menghindari segala minuman dan makanan yang dapat menyebabkan lemahnya kesadaran dan kewaspadaan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun