Mohon tunggu...
Bunga JelitaTrianti
Bunga JelitaTrianti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Universitas Mercu Buana

43221010112 - Dosen Pengampu : Apollo, Prof. Dr, M.Si.Ak - S1 Akuntansi Mata Kuliah Sistem Informasi Akuntansi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

A-301_TB 2_Kasus Kasir Toko Material Kharisma Menggunakan Aplikasi SIA Model Python

28 Mei 2023   09:32 Diperbarui: 28 Mei 2023   09:48 1273
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Toko Material Kharisma merupakan sebuah badan usaha yang bergerak di bidang penjualan berbagai macam bahan-bahan dan alat-alat yang berhubungan dengan pengerjaan konstruksi bangunan. Bahan dan peralatan yang dijual diantaranya ada bahan material alami dan bahan material pabrikasi, seperti pasir, semen, besi, paku, palu, cat, pipa, genting dan lain sebagainya. Dalam proses bisnis Toko Material Kharisma segala pencatatan masih dilakukan secara manual mulai dari pelayanan penjualan, pembelian, dan pembukuan. Dilihat berdasarkan dari kegiatan penjualan pada Toko Material Kharisma masih menggunakan sistem kasir yang cukup sedehana yaitu hanya dengan dicatat manual pada sebuah buku yang mana data penjualan sistem pembukuan tersebut sangat rawan akan hilang, terselip maupun rusak, sehingga pelayanan kepada pelanggan menjadi kurang efektif dan efisien.

Selain itu juga pada Toko Material Kharisma adanya kendala dalam perhitungan hasil transaksi yang mana hanya mengendalikan sebuah kalkulator tanpa adanya dukungan sistem komputer, hal tersebut memungkinkan terjadi kesalahan dalam perhitungan, penulisan data, kurang akuratnya data barang yang keluar masuk, dan perhitungan laba hingga kurang efisien terhadap tenaga yang bisa diakibatkan karena kelalaian dari pihak kasir. Walaupun dalam proses perhitungan transaksi telah didukung dengan kalkulator, namun tetap saja dalam transaksi masih adanya kelemahan dalam proses perhitungan dan tidak jarang pula timbulnya kesalahan dari faktor perhitungan karena kurang teliti saat pembacaan kode barang atau harga barang. Disamping itu terdapat kendala lain seperti belum adanya pendataan mengenai stok barang pada Toko Material Kharisma ini menjadi permasalahan yang cukup serius dan perlu diperhatikan agar tidak sering terjadi kehabisan stok barang digudang yang tidak diketahui oleh pemilik yang mana akan mengecewakan pelanggan.

Pemilik toko biasanya sering mengalami kewalahan dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan disaat toko sedang ramai pembeli, akibat dari antrian yang cukup lama akan membuat terjadinya penumpukan pembayaran saat transaksi, hal tersebut akan mengurangi kepuasan pelanggan karena kurangnya kecepatan kasir dalam memberikan pelayanan yang maksimal terhadap pelanggan. Selain itu sistem penjualan yang manual memiliki kelemahan yang mana pada Toko Material Kharisma data penjualan barang dicatat dalam buku kwarto ataupun nota pembelian, pemilik toko kesulitan dalam pencarian data transaksi barang yang terjual karena harus mencari pada buku besar.

Dalam kasus Toko Material Kharisma perlu melakukan perancangan dengan pembuatan aplikasi program kasir dengan model python. Secara umum python merupakan Bahasa pemrograman interpretative multiguna dengan pendekatan berorientasi objek dan dilengkapi dengan pemrograman fungsional yang berfokus pada tingkat keterbacaan kode. Istilah lainnya dikenal sebagai Bahasa pemrograman multi-paradigma. Pemrograman python ini bisa digunakan untuk berbagai keperluan pengembangan perangkat lunak dan dapat dijalankan di berbagai platform sistem operasi.  Pembuatan aplikasi program kasir model python ini bertujuan agar proses transaksi yang dihitung sudah otomatis terkomputerisasi yang mana dari aplikasi program python akan disimpan dengan baik dalam sebuah database yang telah dilengkapi sistem penyimpanan online di Cloud Server, sehingga mempermudah dalam melakukan transaksi dan semua data usaha bisa tersimpan lebih aman serta minin resiko data tersebut hilang. Selain itu dapat memperkecil kinerja pegawai saat melakukan transaksi dengan pelanggan dan mengurangi antrian yang Panjang dalam berbelanja. Serta penggunaan aplikasi kasir sudah bisa mendapatkan laporan penjualan secara otomatis setiap harinya dan bisa mencetak laporan penjualan barang yang lebih detail.

Pada Toko Material Kharisma ini, tergolong pengguna pemula dalam melakukan sistem transaksi penjualan yang terkomputerisasi, maka tahapan yang perlu dilakukan pertama kali yaitu bisa melakukan instalasi program python dan Visual Studio Code pada komputer untuk mempermudah proses pengerjaan kasir melalui pemrograman model python. Penginstalan Program python dan visual studio code sangat mudah dan dapat diinstall secara gratis serta menyesuaikan dengan lingkungan windows. Untuk saat ini python berada di versi 3.11.3. Namun Bahasa pemrograman python bisa dijalankan melaui Visual Studio Code (VS Code) adalah Integrated Development Enviroment (IDE) merupakan aplikasi code editor yang dibuat ringan dan handal untuk membantu proses pengembangan aplikasi seperti python. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk melakukan instalasi program python. Berikut ini Langkah-langkah untuk menginstal python antara lain:

 Install Python Secara langsung

  • Langkah awal yang harus dilakukan bila melakukan instalasi python dengan cara pertama adalah dengan mendownload file installer terlebih daulu dari sebuah website official python yaitu:https://www.python.org/ , selanjutnya pilih versi dari python atau dapat menggunakan python dengan versi terbaru serta sesuaikan dengan sistem operasi dimana python tersebut dipasang, karena pada sistem operasi yang digunakan komputer saya adalah W indows maka python yang dipilih merupakan python yang diperuntukan untuk sistem operasi Windows yang saat ini python berada pada versi terbaru yaitu versi 3.11.3.


Website Official Python (Dok.Prdibadi)

Website Official Python (Dok.Pribadi)
Website Official Python (Dok.Pribadi)
  • Langkah selanjutnya setelah file installer python di download, kemudian jalankan dengan cara klik kanan pada file installer, lalu klik open atau double klik pada file installer nya.
  • Setelah file installer di eksekusi, maka akan muncul tampilan awal untuk melakukan instalasi, dalam tampilan awal yang ditunjukan pada gambar terdapat beberapa opsi terkait dengan setting yang direkomendasikan untuk diinstal atau dicentang pada opsi nya seperti opsi install launcher for all users yang berfungsi untuk membuat sebuah peluncur atau shorcut pada menu program sehingga akan mempermudah saat menjalankan program python. Kemudian opsi add python 3.11.3 to PATH yang berfungsi agar direktori python didaftarkan pada Environment Variables dari sistem operasi Windows sehingga direktori tersebut dapat dipanggil atau di eksekusi melalui command prompt atau CMD. Kemudian untuk melanjutkan instalasi bisa dilakukan dengan klik pada opsi intall now secara default, namun apabila tidak ingin menginstall secara keseluruhan dari program python opsi yang dipilih untuk melanjutkan instalasi dengan cara Customize installation.      

Popup Install Python (Dok.Pribadi)

Popup Instal Python (Dok.Pribadi)
Popup Instal Python (Dok.Pribadi)
  • Setelah melanjutkan instalasi, tunggu hingga proses instalasi selesai. Pada tahap ini akan dilakukan pemasangan python pada sistem operasi beserta dengan library standar yang tersedia pada setiap paket instalasi, selain itu penambahan direktori python pada Environment Variables.

Poses Instalasi (Dok.Pribadi)

Proses Instalasi Python (Dok.Pribadi)
Proses Instalasi Python (Dok.Pribadi)
  • Pada tahapan selanjutnya, apabila instalasi telah berhasil dilakukan maka akan muncul tampilan seperti pada gambar yang tertera, beserta notifikasi yang memberitahukan bahwa proses instalasi python telah berhasil dilakukan. Selain itu terdapat pula informasi apabila membutuhkan tutorial online dari python beserta dengan dokumentasinya bisa mengunjungi halaman official python dengan cara klik pada kalimat yang digaris bawahi. Kemudian klik opsi Close untuk mengakhiri proses instalasi.

Instalasi Selesai (Dok.Pribadi)

Instalasi Selesai (Dok.Pribadi)
Instalasi Selesai (Dok.Pribadi)
  • Setelah python berhasil diinstal maka dapat dilakukan beberapa pengujian seperti mengecek versi dari program python sudah sesuai atau tidak, bisa mengeceknya melalui Command Prompt atau CMD.

Pengujian Aplikasi Python (Dok.Pribadi)

Pengujian Aplikasi Python CMD (Dok.Pribadi)
Pengujian Aplikasi Python CMD (Dok.Pribadi)
  • Setelah melakukan pengecekan melalui CMD, mengindikasikan bahwa direktori python telah ditambahkan ke PATH, sehingga python dapat dipanggil dan dapat menjalankan file berekstensi python melalui CMD dan klik close apabila pengujian versi python telah sesuai.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun