Mohon tunggu...
Riduannor
Riduannor Mohon Tunggu... Guru - Penulis

Citizen Journalism

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Pojok Baca di Sudut Kelas Membuat Siswa Gemar Membaca

7 Oktober 2022   15:13 Diperbarui: 8 Oktober 2022   07:41 2788
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Salah satu program Inovasi untuk Anak Sekolah Indosia (INOVASI) di Kalimantan Utara (Dok. INOVASI via edukasi.kompas.com) 

Manfaat pojok baca yang dibuat di tiap kelas, dapat dirasakan dalam rangka menumbuh kembangkan minat baca siswa yang dirasakan kian menurun.

Di antara manfaat positifnya dapat merangsang siswa untuk gemar membaca, dan memiliki daya pikir dan literasi yang baik. 

Mendekatkan siswa kepada buku dan tertarik untuk membaca secara tidak langsung pojok baca yang dibuat di kelas juga membantu perpustakaan dalam rangka membudayakan rutinitas membaca.

Piket Pojok Baca

Selain itu guru juga perlu mengatur piket kebersihan, dan petugas yang mengelola ruang pojok baca di kelas. Petugas piket dan pengelola ruang pojok baca, diambil dari siswa secara berkelompok dan bergiliran.

Konsepnya dari siswa untuk siswa. Senang membaca sambil bermain dan belajar. Perlahan konsep yang di buat oleh guru di kelas, sebagai pojok baca, menjadi tempat favorit dan selalu di rindukan oleh siswa untuk datang ke sekolah. 

Dan di setiap kesempatan, guru juga selalu mengaitkan pelajaran dengan kegiatan membaca di pojok baca. Tiap tema pelajaran yang dibahas, dan disampaikan selalu memotivasi siswa untuk rajin membaca, dan senang berada di pojok baca.

Untuk menumbuh kembangkan minat baca anak, tidak selalu berbiaya mahal, ataupun melalui paksaan. Tapi bisa dilakukan dengan membuat sebuah konsep ruang bertema pojok baca yang membuat interaksi sesama anak. 

Sehingga timbul pada diri anak rasa kebersamaan, rasa kekeluargaan, dan rasa nyaman dalam membaca buku. Sesekali guru juga perlu mengadakan kegiatan mendongeng di pojok baca kepada anak-anak (*)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun