Mohon tunggu...
Billy Steven Kaitjily
Billy Steven Kaitjily Mohon Tunggu... Nomine Best in Opinion Kompasiana Awards 2024 | Juara Favorit Blog Competition Badan Bank Tanah 2025

Berbagi opini seputar Sustainable Development Goals (SDGs) terutama yang terpantau di Jakarta.

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal Artikel Utama

Pangkas Rambut Setia Naikkan Tarif, Pelanggan Kurangi Frekuensi Kunjungan

17 Februari 2025   00:35 Diperbarui: 18 Februari 2025   14:08 219
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bang Odie Maulana sedang memangkas rambut keponakan, Minggu (16/02/2025) malam | Dokpri/Billy Steven Kaitjily

Saya perlu tegaskan di awal bahwa tulisan ini tidak bermaksud mempromosikan bisnis pangkas rambut tertentu. Tulisan ini hanya menyoroti pengalaman dan fenomena yang saya amati di salah satu pangkas rambut tradisional di Jakarta Barat.

Setelah melaksanakan ibadah di Jembatan Lima, Jakarta Barat, saya bersama keponakan memutuskan untuk mengunjungi Pangkas Rambut Setia, sebuah pangkas rambut tradisional yang terletak di depan Roxy Mas, dekat rel kereta api.

Tujuan kami adalah untuk mendapatkan layanan pangkas rambut yang berkualitas dan terpercaya, meskipun tempat ini mengusung konsep tradisional.

Sesampainya di lokasi, kami disambut hangat oleh Bang Odie Maulana, yang saat itu tengah melayani (baca: menggunting rambut) seorang pelanggan pria.

Dari tiga pemangkas rambut di Setia, Bang Odie telah menjadi andalan saya. Sejak pertama kali, saya merasa cocok dengan keterampilannya dalam memangkas rambut.

Ada kalanya, ketika Bang Odie pulang kampung, saya terpaksa mempercayakan rambut saya kepada rekan-rekannya.

Namun, hasilnya sering kali tidak sesuai dengan harapan. Pengalaman ini mengajarkan bahwa dalam urusan pangkas-memangkas rambut, menemukan orang yang tepat sangatlah penting.

Jika tidak, mahkota kita bisa terlihat kurang menarik. Hal ini berlaku baik bagi pria maupun wanita.

Kepercayaan dan Profesionalisme dalam Layanan Pangkas Rambut

Kepercayaan dan profesionalisme harus diakui merupakan fondasi utama yang membentuk hubungan antara pelanggan dan pemangkas rambut.

Konsistensi dalam kualitas layanan dan kemampuan memahami preferensi pelanggan menjadi kunci dalam membangun loyalitas.

Di tengah menjamurnya industri barbershop modern, pemangkas rambut tradisional dituntut untuk terus meningkatkan keterampilan dan menjaga hubungan baik dengan pelanggan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun