Mohon tunggu...
Bayu Wikranta
Bayu Wikranta Mohon Tunggu... Freelancer - Tidak suka nulis. Sukanya ngetik.

Tergantung arah angin

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Karakteristik Media Baru di Era Kemajuan Teknologi

24 Agustus 2019   20:21 Diperbarui: 30 Agustus 2019   12:09 280
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi (WallpaperSafari)

Teknologi yang memanfaatkan komputer dan internet telah menghasilkan sebuah produk layanan yang berisikan informasi dan hiburan dengan apa yang disebut media baru. Namun, sudahkah kita paham apa yang menjadi dasar sebuah media dapat disebut baru? Apa ciri-ciri atau karakteristik yang dimiliki media baru? Mari simak penjelasan lebih lanjut.

"Lister (2009) mengatakan: media baru adalah apa yang bisa disebut sebagai perubahan intens. Perubahan ini terjadi pada tatanan sosial, ekonomi dan budaya yang terjadi dalam konteks pengembangan dan perubahan teknologi secara berkelanjutan." 

Indikasi Perubahan Terkait dengan Kehadiran Media Baru

  • Peralihan dari modernitas ke postmodernitas:

Ada paham yang berlawanan, tapi secara umum dianut bersama sebagai usaha untuk mengkarakterisasi perubahan struktural dalam masyarakat dan ekonomi dari tahun 1960an ke atas. Media baru dari segi estetika dan ekonomi kala itu biasa dilihat sebagai penanda kunci dari perubahan tadi.

  • Mengintensifkan proses globalisasi:

Melenyapkan batas-batas nasional negara dalam hal perdagangan, organisasi perusahaan, adat dan budaya, identitas dan kepercayaan, dimana media baru dilihat sebagai elemen kontributor.

  • Sebuah penggantian dari era industri menjadi era industri-informasi

Pergeseran dalam industri pekerjaan, ketrampilan, investasi dan laba, produksi barang-barang material menjadi industri layanan dan informasi yang banyak menggunakan media baru.

  • Sebuah perintah geopolitik yang mapan dan terpusat

Melemahnya mekanisme kekuasaan dan kontrol dari pusat-pusat kolonial Barat, karena adanya fasilitasi oleh jaringan media komunikasi baru yang tersebar dan melampaui batas.

Media baru  telah menjadi semacam fenomena zaman, dipandang sebagai bagian dari lanskap sosial, teknologi, dan budaya yang jauh lebih besar perubahannya.

Karakteristik media baru :

  • Digital

Dalam proses media digital, semua data yang telah dimasukkan dikonversi menjadi angka. Data ini biasanya mengambil bentuk kualitas seperti cahaya, suara atau ruang yang dikodekan menjadi bentuk teks tertulis, grafik dan diagram, foto, gambar bergerak. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun