Mohon tunggu...
Azzam
Azzam Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga (20107030139)

Ngga ada yang abracadabra, makanya santai aja tapi pake irama!!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno Pilihan

Bukit Kubu Berastagi, Menikmati Langit Senja yang Mempesona dan Hamparan Rumput Luas untuk Bermalas

23 April 2021   22:37 Diperbarui: 23 April 2021   23:31 1876
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Bogor"-nya Sumatera Utara, ya itulah sebutan anyar untuk Berastagi. Sebuah pedasaan dengan udara khas pegunungan yang dingin nan sejuk menyelimutinya.

Daerah ini terletak di Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Untuk menuju kesana kita hanya perlu menghabisakan waktu sekitar dua jam saja dari pusat Kota Medan dengan kondisi jalan aspal mulus dan berkelok.

Daerah ini seakan tak ada habisnya dengan wisata alamnya. Salah satu destinasi yang tak boleh dilewatkan khususnya anak muda milenial pecinta aestetic dan senja adalah Bukit Kubu. Ya, Bukit Kubu adalah sebuah hotel tua dengan taman seluas 5 hektar, uniknya kita bisa menikmati tamannya yang luas berupa rerumputan hijau tanpa harus menginap dihotelnya.

Meskipun hotel dengan bangunan tua, tempat ini sangat jauh dari kesan menyeramkan atau horor loh. Justru kesan positiflah yang kita rasakan jika mengunjunginya.

Bukit Kubu menjadi tempat yang cocok untuk kita yang ingin bersantai dengan tema lesehan. Udaranya yang asri nan sejuk ditemani segelas pop mie adalah pilihan yang patut dicoba dan sebuah sensasi yang istimewa hehe.

Ditempat ini kita akan disuguhi oleh pemandangan indah berupa Gunung Sibayak, lalu lalangnya jalan lintas Medan-Bersatagi, dan yang tak boleh dilewatkan adalah hamparan langit oranye kemerahan saat memasuki waktu terbenamnya matahari yang sungguh amat mempesona.

"Udah seringnya aku ke Berastagi ini tapi baru pertama kali aku kesini bang, asik juga ternyata tempatnya. Selama ini Cuma liat dari jauh aja kalo lewatin jalan. Pas kucoba sekali ini mak nyesal bah ga dari dulu main kesini. Senjanya sumpah cantik kali bang suka aku. hehe (diiringi senyuman tipis dan lagak khas orang medan)" ujar Ja'far salah seorang pengunjung asal Binjai.

Leggooo guys kita main...!!!

Kawasan wisata Taman Bukit Kubu memiliki jam operasional mulai dari pukul 08.00 hingga 19.00 setiap harinya untuk para wisatawan yang sekedar menikmati taman luasnya, namun jika kita menginap dihotelnya tentunya waktunya tak terbatas.   

Pertama sekali, di pintu masuk kawasan Bukit Kubu kita akan melewati pos satpam sekaligus tempat pemungutan retribusi tiket masuk bagi para pengunjung. Nah, biaya retribusi tersebut juga beragam, yakni mulai dari 20.000 rupiah untuk pejalan kaki, 50.000 rupiah untuk satu sepeda motor, 150.000 rupiah untuk mobil biasa, dan 200.000 untuk bus mini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun