Mohon tunggu...
Ayu Vany Dia
Ayu Vany Dia Mohon Tunggu... Guru - guru

salam kenal rekan sesama guru dan seperjuangan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Best Practice

15 Desember 2022   23:24 Diperbarui: 15 Desember 2022   23:44 108
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

LK 3.1 Menyusun Best Practices
Menyusun Cerita Praktik Baik (Best Practice) Menggunakan Metode Star (Situasi, Tantangan, Aksi, Refleksi Hasil Dan Dampak)
Terkait Pengalaman Mengatasi Permasalahan Siswa Dalam Pembelajaran

Lokasi:SMK AN NUR BULULAWANG
Lingkup Pendidikan: Sekolah Menengah Kejuruan
Tujuan yang ingin dicapai :Meningkatkan motivasi peserta didik dalam mengikuti pembelajaran pola dasar pada busana
Penulis :Ayu Vanydia Meyrisa
Tanggal: Kamis 08 November 2022

Situasi:
Kondisi yang menjadi latar belakang masalah, mengapa praktik ini penting untuk dibagikan, apa yang menjadi peran dan tanggung jawab anda dalam praktik ini.Kondisi yang menjadi latar belakang masalah ?
Latar belakang yang menjadi masalah adalah rendahnya  motivasi peserta didik dalam mengikuti pembelajaran yang membutuhkan ketelitian dan berhitung dalam pembuatan pola dasar busana.
Mengapa praktik ini penting untuk dibagikan ?
Praktik ini penting untuk dibagikan karena secara langsung akan berdampak pada hasil belajar peserta didik pada materi pembuatan pola busana dan secara tidak langsung dapat berbagi pengalaman serta memotivasi rekan-rekan guru untuk berbuat yang terbaik bagi peserta didik.
Apa yang menjadi peran dan tanggung jawab anda dalam praktik ini ?
Peran saya dalam praktik ini adalah sebagai guru, tanggung jawab saya dalam praktik ini adalah membuat RPP, bahan ajar, media pembelajaran, menyiapkan alat dan bahan, LKPD, evaluasi dan melaksanakan  pembelajaran sesuai dengan perangkat yang telah dibuat.

Tantangan :
Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut? Siapa saja yang terlibat,Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut?
1.Peserta didik belum terbiasa mengikuti pelajaran sesuai dengan perangkat pembelajaran yang ada.
2.Pemilihan model pembelajaran yang tepat dan sesuai dengan karakteristik siswa
3.Jam pelajaran siang yang membuat peserta didik mudah mengantuk dan merasa lelah dalam mengikuti pembelajaran
Siapa saja yang terlibat ?
Guru, peserta didik, rekan guru, kepala sekolah.

Aksi :
Langkah-langkah apa yang dilakukan untuk menghadapi tantangan tersebut/ strategi apa yang digunakan/ bagaimana prosesnya, siapa saja yang terlibat / Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk melaksanakan strategi iniLangkah-langkah apa yang dilakukan untuk menghadapi tantangan tersebut ?
Melakukan kordinasi dengan kepala sekolah, wawancara dengan kepala sekolah serta menyiapkan kajian literatur, merumuskan solusi, membuat perangkat pembelajaran dan
mengagendakan waktu pelaksanaan aksi.
Strategi apa yang digunakan ?

A.METODE PEMBELAJARAN
1.Pendekatan: Saintifik, TPACK
2.Model: PBL (Problem Based Learning)
3.Metode: Ceramah,diskusi,tanya jawab, demonstrasi

B.MEDIA,ALAT DAN SUMBER BELAJAR
1.Media                : PPT menganalisis busana anak, video
2.Alat              : Laptop, LCD, buku pola dan alat tulis
3.Sumber belajar  : Buku ernawati  jilid I tahun 2018, bahan ajar dan video

C.MATERI PEMBELAJARAN
1.Pengertian busana anak
2.Macam-macam busana anak berdasarkan kesempatan dan usia
3.Menganalisis busana anak

D.PENILAIAN PEMBELAJARAN
      Teknik Penilaian
a.Penilaian Sikap
Penilaian sikap dilakukan melaui pengamatan terhadap keaktifan dalam proses pembelajaran
b.Penilaian Kompetensi Pengetahuan
1.Tes Tertulis
Pilihan ganda
Bagaimana prosesnya ?

Pendahuluan
1.Melakukan salam pembukaan dan berdoa bersama untuk memulai pembelajaran.
2.Memeriksa kehadiran peserta didik
3.Mengaitkan materi pembelajaran dengan materi sebelumnya
4.Memberitahukan materi yang akan dibahas dan tujuan pembelajaran

Kegiatan Inti
1.Guru menayangkan materi  busana anak melalui tayangan di PPT
2.Peserta didik diberikan kesempatan untuk bertanya tentang materi yang di ajarkan
3.Peserta didik dibagi menjadi beberapa kelompok secara heterogen
4.Guru membagikan lembar kerja peserta didik (LKPD) pada pesret didik
5.Peserta didik berdiskusi mengerjakan tugas yang ada pada LKPD
6.Guru memantau dan membimbing peserta didik dalam melakukan diskusi
7.Peserta didik mempresentasikan dan menyampaikan hasil diskusi kelompoknya
8.Guru meminta kelompok lain untuk menanggapi hasil diskusi yang disampaikan oleh temannya
9.Peserta didik dan guru menyimpulkan tentang materi pembelajaran
10.Guru membagikan evaluasi tes pengetahuan kepada peserta didik
11.Peserta didik mengerjakan tes pengetahuan pilihan ganda

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun