Mohon tunggu...
Ayu Mustika
Ayu Mustika Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

menonton dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Emang Ada ya Pacaran Islami?

26 Mei 2024   13:21 Diperbarui: 26 Mei 2024   13:36 58
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Cinta kepada lawan jenis merupakan hal fitrah bagi manusia, cinta memungkinkan umat manusia untuk bertahan hidup. Oleh karena itu, Allah menjadikan wanita sebagai penghias dunia. Islam merupakan agama yang sempurna dan memberikan cinta menurut syariatnya. Namun apa jadinya bila cinta disampaikan dengan cara selain hukum islam? hal ini menjadi fenomena yang banya menimpa sebagian besar anak muda saat ini, mereka menyebutnya dengan berpacaran. 

Dari sudut pandang psikologis, seseorang dapat meningkatkan konsentrasi atau memperburuk konsentrasi, namun hal itu tidak mempengaruhi konsentrasi saja. Berpacaran juga dapat mempengaruhi kesehatan fisik, penyakit mental dan lain sebagainya (Wijaya dkk., 2021). Konsekuensi negatif dari berpacaran aling berhubung, termasuk kesehatan mental dan fisik. 

Di tengah hiruk pikuk perayaan valentine yang digandrungi banyak anak muda masa kini adalah ajakan untuk berpacaran. Saat ini, sebagian remaja muslim didalam hatinya mempunya keinginan untuk berpacaran. Apakah "pacaran islami" ini sebenarnya diperbolehkan dalam islam dan bagaimana islam menanggapi hal ini? 

Pentingnya mengenal Pacaran Islami

Syekh Shalih Al Fauzan mengatakan dalam salah satu ceramahnya yaitu "sesuatu yang dinisbatkan kepada islam artinya sesuatu itudiajarkan oleh islam atau memiliki landasan dari islam". Maka dari itu, pacaran islami sendiri sebenarnya tidak tepat karena islam tidak pernah mengajarkan pacaran dan tidak ada dasar pacaran islam secara syariat. Sebaliknya bahkan islam melarang keras aktivitas pacaran. Pacaran menurut kbbi adalah menjalin kasih, cinta dan kasih sayang. Jadi, bisa dikatan bahwa pacaran islami adalah cinta atau kasih sayang yang dibentuk sedemikian rupa seolah-olah sesuai dengan ajaran islam.

Ajaran islam melarang mendekati zina


Zina sudah jelas terlarang dalam Islam, Allah Ta'ala berfirman:

"Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji. Dan suatu jalan yang buruk" (QS. Al Isra': 32).

Dalam Tafsir Jalalain berkata larangan dalam ayat ini lebih keras daripada perkataan "janganlah melakukannya", artinya bahwa kita mendekati zina saja tidak boleh apalagi sampai melakukan zina hal ini jelas sangat terlarang.

Menurut pandangan islam, pacaran adalah hal yang paling mendekati zina dan banyak sekali dampak kerusakan yang akan timbul dari perbuatan ini. Seperti pada teori triangulasi Stenberg mengatakan komponen cinta melibatkan keintiman dan gairah, jika keintiman dan gairah tidak bisa dikendalikan dengan baik dapat menimbulkan kejadian yang tidak diinginkan salah satunya kehamilan diluar nikah.

Ajaran islam memerintahkan untuk menundukkan pandangan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun