Mohon tunggu...
Aura Sesi Namira
Aura Sesi Namira Mohon Tunggu... Apoteker - Mahasiswa

Mahasiswa Farmasi UMP

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Panen Melimpah, Mahasiswa KKN UMP Olah Hasil Pertanian Menjadi Lulur untuk Kecantikan

3 September 2023   00:17 Diperbarui: 10 September 2023   21:47 156
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Desa Tempuran, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Banjarnegara, memiliki warga yang mayoritas bekerja di sektor pertanian. Hasil panen mereka beragam mulai dari wortel, kubis, selada, tomat dan buncis. Berlatarkan hal tersebut, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) yang tergabung dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler 2023 kelompok 048 tertarik untuk mengadakan pelatihan pengolahan hasil panen menjadi produk kecantikan yaitu lulur.

Tim KKN UMP 048  melakukan Pelatihan kepada 50 kader PKK di Desa Tempura, Rabu 16 Agustus 2023 lalu. Pelatihan Cantik Berseri dengan Lulur Wortel hasil panen kepada para orang tua, dan kader PKK desa Tempuran. Acara ini di hadiri oleh Kepala desa Tempuran Bapak Suratno, Ketua PKK Ibu Suprapti dan kader PKK yang bertempatan di Balai Desa lama.

Tema yang diusung dalam acara tersebut adalah "Pengolahan Hasil Panen Menjadi Produk kecantikan yang berkualitas". Aura selaku koordinator acara mengungkapkan bahwa pelatihan tersebut ditujukan sebagai sarana edukasi kepada masyarakat, khususnya para ibu rumah tangga, dalam memanfaatkan hasil panen agar diolah menjadi produk kecantikan yang berkhasiat untuk Kesehatan kulit dan juga dapat dijual dengan nilai jual yang lebih tinggi.

LULUR WORTEL KKN UMP 2023 048
LULUR WORTEL KKN UMP 2023 048

"Dengan adanya pelatihan ini, harapannya hasil panen wortel tidak dijual begitu saja. Namun, bisa diolah terlebih dahulu contohnya menjadi lulur untuk kecantikan kulit sehingga produk tersebut dapat dijual dengan nilai jual yang lebih tinggi," terang Aura

Khasiat dari lulur ini adalah untuk mencerahkan kulit, melembabkan kulit dan meratakan warna kulit, sedangkan manfaat wortel untuk kecantikan adalah membantu merawat kulit wajah yang kusam, dan membuat kulit tampak bercahaya. Kandungan beta-karoten dan likopen dalam wortel berfungsi untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV.

Cara membuat lulur wortel ini yaitu :

  • Pertama Kupas wortel
  • Bersihkan wortel
  • Parut wortel
  • Masukan scrub merk apa saja
  • Masukan minyak Jaitun
  • Masukan madu
  • Masukan sedikit susu
  • Mduk sampai tercampur
  • Gunakan pada permukaan kulit
  • Tunggu 10 menit lalu gosok perlahan dan bilas

Pelatihan pembuatan lulur wortel ini ini berjalan lancar dengan antusiasme anggota PKK Desa Tempuran. Harapannya setelah dilaksanakan kegiatan ini, warga setempat dapat mengaplikasikannya dan ilmu yang diberikan dapat bermanfaat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun