Mohon tunggu...
Arnold Mamesah
Arnold Mamesah Mohon Tunggu... Konsultan - Infrastructure and Economic Intelligent - Urbanomics - Intelconomix

Infrastructure and Economic Intelligent - Urbanomic - Intelconomix

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Potret Perekonomian China, India dan Indonesia

16 Mei 2016   00:08 Diperbarui: 16 Mei 2016   01:03 3376
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
http://www.shutterstock.com/s/eagle+flying/search.html

Potret Populasi

Panda, Gajah, dan Burung Rajawali masing-masing dimaknai sebagai representasi perekonomian China, India, dan Indonesia. Panda gemar menikmati bambu dan terkesan lamban dalam gerakan; gajah dengan belalainya cederung tidak dapat bergerak kencang; sementara burung Rajawali melesat cepat ke angkasa dan dengan kepakan sayapnya dapat terbang tinggi serta jauh.

Merujuk pada peringkat populasi penduduk dunia, 3 (tiga) dari Top-5 negara dengan penduduk terbanyak berada di Asia masing-masing China (#1), India (#2), Indonesia (#4); sementara dua lainnya adalah USA (#3) dan Brazil (#5). Gambaran pertumbuhannya diberikan pada Peraga-1.

Peraga-1: Populasi dan Pertumbuhan

 

Source : IMD Data Mapper - http://www.imf.org/external/datamapper/index.php?db=FM
Source : IMD Data Mapper - http://www.imf.org/external/datamapper/index.php?db=FM
Dari Peraga-1, dapat dipahami bahwa pertumbuhan penduduk China secara tahunan pada 0,5% sementara India dan Indonesia pertumbuhannya pada kisaran 1,3%. Dengan trend pertumbuhan tersebut, diprakirakan populasi India akan melewati China pada tahun 2022; sehingga India akan membutuhkan pangan yang lebih besar.

Dari tingkat pendapatan per kapita urutannya China, Indonesia, India pada kategori "Middle Income". 

Potret Defisit dan Utang

Meneropong perekonomian China, India, dan Indonesia, gambaran anggaran dan utang publik diberikan pada peraga berikut ini.

Peraga-2: Rasio Defisit Anggaran terhadap GDP

deficit-to-gdp-5737e4cdbb22bd070564dcd6.jpg
deficit-to-gdp-5737e4cdbb22bd070564dcd6.jpg
Peraga-3 : Rasio Utang terhadap GDP
debt-to-gdp-5737e63ba7afbd0805ddc2cf.jpg
debt-to-gdp-5737e63ba7afbd0805ddc2cf.jpg
Sumber Informasi : IMF DataMapper

Dari rasio defisit terhadap GDP (Gross Domestic Product atau Produk Domestik Bruto), China dan India berada di atas, Indonesia dibawah ambang batas (threshold) 3%. Untuk rasio utang, India berada di atas, China dan Indonesia berada di bawah ambang batas 60%.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun