Mohon tunggu...
Arif N
Arif N Mohon Tunggu... Akuntan - #PASER

-

Selanjutnya

Tutup

Financial

Bersabarlah

30 April 2021   21:46 Diperbarui: 30 April 2021   21:51 127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ketika kita membuka website KSEI (https://akses.ksei.co.id) untuk mengecek portofolio investasi kita di header halaman tersebut ada ungkapan "The Stock Market is designed to transfer to money from the active to the Patient" yang diungkapkan oleh Warren Buffett.

Saya kira ungkapan tersebut sengaja dipasang disana oleh Kustodian Sentra Efek Indonesia (KSEI) untuk mengingatkan kita para investor dipasar modal tentang pentingnya berprilaku sabar dalam berinvestasi karena waktu merupakan teman terbaik dalam berinvestasi.

Ya ... waktu merupakan salah satu hal penting dalam berinvestasi, banyak orang yang terjebak dalam hal ini. Ketika kita berkomitmen untuk investasi di saham itu artinya kita harus bener -- bener menyadari bahwa untuk meraih hasil investasi yang maksimal memang membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Banyak investor yang membeli saham kemudian dalam jangka pendek, minggu depan, bulan depan ataupun tahun depan kemudian dijual kembali, itu adalah sebuah kesalahan, kesabaran adalah bagian dari permainan ini. Jika anda tidak siap memegang saham tertentu dalam 10 tahun lebih baik jangan pernah membeli saham tersebut. Butuh waktu bagi perusahaan untuk bertumbuh, tidak ada yang instan, lihatlah aset Bank BRI pada tahun 2010 atau sepuluh tahun yang lalu hanya sekitar 404 trilyun sekarang berdasarkan laporan keuangan Desember 2020 aset bank BRI menjadi sekitar 1.511 trilyun, harga sahamnya jangan ditanya lagi, secara jangka panjang jelas akan mengikuti fundamentalnya.

Butuh waktu bagi sebiji mangga untuk tumbuh menjadi pohon, kemudian berbunga terus memberikan buah kepada pemiliknya, tidaklah instan, kita tanam sekarang dan berharap langsung memberikan sesuatu manfaat bagi kita, semuanya butuh proses ..

Michael Jordan salah satu legenda basket dunia dia tidak memenangkan juara di 6 tahun pertamanya di NBA. Warren Buffett salah satu investor terbaik sepanjang masa ia memperoleh kekayaannya hingga menjadi miliader setelah berusia 60 tahun. Terus kebanyakan investor pemula berharap menjadi kaya ditahun pertamanya berinvestasi .. hmmm "Winning big takes time, bro "

Tentu saja tidak mudah untuk berprilaku sabar, tapi sebagai investor kita mesti melakukannya karena sabar merupakan bagian penting dari investasi yang bisa menjadikan return investasi kita semakin tumbuh dari waktu kewaktu, ketika akan membeli saham bersikaplah seolah-olah bursa akan ditutup keesokan harinya selama lima tahun mendatang dan anda tidak dapat menjual saham tersebut, hal ini memaksa anda untuk menggunakan pengamatan jangka panjang terhadap saham yang akan anda beli. Jangan memeriksa investasi anda setiap hari atau setiap minggu, ingatlah semua saham akan naik dan turun, lebih baik gunakan waktu anda untuk mengamati kinerja bisnis bukan harga saham.

Jika pertanyaannya adalah "berapa lama saya akan memegang saham tersebut?" jawabanya adalah jika kita telah membuat keputusan yang benar maka kita layak memegang saham tersebut lebih dari 10 tahun, 20 tahun atau bahkan selamanya.

Selamat berinvestasi dan sukses selalu !!!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun