Mohon tunggu...
Ardiah Umi Karimah
Ardiah Umi Karimah Mohon Tunggu... Administrasi - Politeknik Negeri Semarang

-

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Koperasi Mahasiswa Bahtera Manunggal Fasilitasi Calon Pengurus dengan Mengikuti Pendidikan Lanjutan 2024

21 Februari 2024   07:31 Diperbarui: 21 Februari 2024   07:57 158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sesi pertama penyampaian materi oleh Tommy Prayitno, ST., MM. selaku Perwakilan Dinas Koperasi dan UMKM Kota Semarang (Dok. pribadi)

Semarang -- Unit Kegiatan Mahasiswa Koperasi Mahasiswa Bahtera Manunggal, Politeknik Negeri Semarang atau sering disingkat dengan UKM KOPMA BM POLINES, telah sukses menyelenggarakan kegiatan Pendidikan Lanjutan 2024. Dimana kegiatan tahun ini mengusung tema "Pembentukan Karakter dan Nilai Lokal dalam Kepemimpinan Koperasi," bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan perkoperasian, melatih kemampuan anggota dalam mengelola koperasi pada tingkat mahasiswa, serta menumbuhkan jiwa kompetitif yang berdaya saing dan berprestasi.

Dalam penyelenggaraannya UKM KOPMA BM POLINES memberikan Pendidikan kepada calon pengurus koperasi dengan beberapa golongan, yakni: (1) Diksar atau Pendidikan dasar koperasi. Diksar ini berisikan pemberian Pendidikan kepada anggota tentang dasar-dasar koperasi, (2) DIKMEN atau Pendidikan Menengah adalah lanjutan dari acara DIKSAR adalah kegiatan yang wajib diikuti oleh anggota, untuk materi yang dibahas lebih mendalam tentang koperasi, (3) DIKLAN atau Pendidikan Lanjutan merupakan kegiatan Pendidikan yang lebih tinggi dari kedua Pendidikan yang sebelumnya.

Pada kegiatan DIKLAN 2024 dilaksanakan selama 2 hari yaitu Sabtu dan Minggu, 17-18 Februari 2024 bertempat di Mardi Utomo Kota Semarang.

Pendidikan lanjutan ini merupakan kegiatan untuk transfer ilmu dan pemahaman terhadap tugas dan kewajiban seorang pengurus serta pemahaman lanjutan tentang perkoperasian.

Nova selaku Ketua Pelaksana Pendidikan Lanjutan 2024, menjelaskan bahwa diselenggarakannya Diklan 2024 ini untuk menumbuhkan jiwa kepemimpinan dan mewadahi mahasiswa baru agar lebih aktif dan kreatif dalam berwirausaha.


"Diklan ini sangat penting karena didalamnya ada materi-materi yang berguna sebagai bekal kaderisasi untuk kepengurusan KOPMA 2024 nanti," Ujar Maristia saat menyampaikan sambutan.

Sesi kedua penyampaian materi oleh Tsaqif Akrom Musthofa selaku Presiden Mahasiswa BEM KBM Polines (Dok. pribadi)
Sesi kedua penyampaian materi oleh Tsaqif Akrom Musthofa selaku Presiden Mahasiswa BEM KBM Polines (Dok. pribadi)

Kegiatan Pendidikan lanjutan ini menghadirkan beberapa pembicara yang ahli di bidangnya yaitu Tommy Prayitno, ST., MM. selaku Perwakilan Dinas Koperasi dan UMKM Kota Semarang membawakan materi pendidikan koperasi melalui digital marketing. Kemudian dilanjutkan dengan pembawaan materi oleh Tsaqif Akrom Musthofa selaku Presiden Mahasiswa BEM KBM Polines dengan materi Kepemimpinan dan Hakikat Motivasi.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Duta Kopma BM Polines untuk membranding kegiatan yang telah diselenggarakan oleh UKM Koperasi Mahasiswa dengan membuat video dan beberapa dokumentasi bersama calon pengurus koperasi mahasiswa.

Calon pengurus  (Fahrial) merasa bangga dan tertantang dengan antusias teman-teman saat acara berlangsung. Ia juga berharap agar UKM Koperasi Bahtera Manunggal dapat menjadi wadah bagi anggota baru untuk meningkatkan potensi melalui minat dan bakatnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun